Product

Inilah HP Android dengan Kamera Terbaik Menurut Jagofon!

Kamera adalah sektor yang tergolong penting untuk sebagian Jagoans pertimbangkan saat ingin beli HP Android. Walaupun secara umum spesifikasi kamera mumpuni terdapat pada ponsel yang mahal, ternyata ada beberapa brand yang menyuguhkan ponsel dengan spesifikasi kamera mumpuni namun memiliki harga yang bersaing.

Untuk itu, Jagofon merangkum beberapa HP Android dengan kamera terbaik yang pasti kamu dapat membelinya tanpa harus merogoh kocek terlalu dalam! Karena Jagofon adalah marketplace HP bekas terbaik yang mengedepankan kualitas dan bisa dipertanggungjawabkan.

Tidak usah berlama-lama, yuk kita simak beberapa HP Android dengan kamera terbaik di kisaran harga 2-4 jutaan menurut Jagofon.

Oppo Reno 6

Image Source: Bhinneka

Seperti yang tertera di gambar, OPPO Reno6 memiliki konfigurasi kamera selfie yang mengesankan. Spesifikasi kamera selfie OPPO Reno 6 memiliki lensa dengan resolusi 44 MP (f/2.4). Hasilnya pun sangat memuaskan dan layak untuk kamu bagikan di media sosial.

Beralih ke kamera belakang, OPPO Reno 6 dibekali 4 kamera unggul dengan konfigurasi 64 MP (f/1.7) PDAF pada kamera utamanya. Kemudian di bawahnya ada kamera ultrawide beresolusi 8 MP (f/2.2) dan memiliki Field of View hingga 119˚. Setelah itu ada kamera macro dan depth yang masing-masing lensanya memiliki resolusi 2 MP (f/2.4).

Gambar yang dihasilkan kamera utama OPPO Reno 6 memiliki tone warna yang cerah, apalagi jika mendapatkan pencahayaan yang cukup. Sementara itu dynamic range nya cukup luas dengan ketajaman yang pas.

Berikut contoh gambar hasil jepretan kamera OPPO Reno 6.

Hasil Kamera Selfie | Image Source: Tekno Kompas
Hasil Kamera Depan | Image Source: Tekno Kompas

Hasil jepretan kamera dengan harga jual OPPO Reno 6 yang berkisar 3 jutaan di Jagofon ini sudah cukup mumpuni untuk dipamerkan di media sosial. Kamu juga akan mendapatkan garansi 7 hari uang kembali jika ada kendala pada HP yang kamu beli. Yuk buruan di checkout produknya!

Redmi Note 11 Pro

Redmi Note 11 Pro dibekali kamera depan sebesar 16MP dan menggunakan sensor SK Hynix Hi-1634Q (f/2.4). Lensanya mampu menghasilkan pixel berukuran 1.0µm dengan Quad-Bayer filter.

Ponsel ini juga memiliki 4 kamera belakang yang mumpuni dengan kamera utamanya yang mempunyai resolusi 108 MP (f/1.9) 24mm dengan menggunakan sensor Samsung ISOCELL HM2 berukuran 1/1.52" dan menghasilkan pixel seukuran 0.7µm.

Setelah itu ada lensa ultrawide dengan resolusi sebesar 8MP dan menggunakan sensor Sony IMX355 (f/2.2) 16mm. Kemudian ponsel ini juga dilengkapi lensa macro dan depth, masing-masing memiliki resolusi 2 MP (f/2.4).

Kualitas foto yang dihasilkan Redmi Note 11 Pro memperlihatkan detail yang bagus, white balance yang tidak lebay, dan tone warna nya bernuansa natural. Tingkat noise yang rendah menambah kualitas foto yang dihasilkan. Sementara itu dynamic range yang dicakup cukup luas serta memiliki tingkatan kontras yang pas.

Mari kita simak beberapa contoh hasil jepretan kamera Redmi Note 11 Pro berikut:

Hasil Kamera Utama | Image Source: GSMArena
Hasil Kamera Ultrawide | Image Source: GSMArena
Hasil Kamera Utama - Night Mode | Image Source: GSMArena

Wah, bagus ya Jagoans hasilnya. Kamu bisa beli Redmi Note 11 Pro ini dengan harga 2 jutaan saja loh di Jagofon! Mumpung harganya murah, jangan sampai kehabisan, yuk langsung checkout produknya.

Dengan beli HP bekas, kamu berperan langsung dalam melestarikan lingkungan loh. Karena kamu berjasa dalam pengelolaan limbah elektronik dengan membeli HP bekas. Jadi tambah berkah kan Jagoans!

Vivo V20

Image Source: Firstspot

Vivo V20 ditenagai kamera selfie andal di resolusi 44MP dengan aperture f/2.0. Kamera depan Vivo V20 juga sudah dilengkapi oleh fitur auto-focus sehingga mampu menghasilkan gambar yang lebih tajam.

Kamera belakang Vivo V20 mengandalkan 3 kamera yang terdiri dari kamera utama 64MP dengan aperture f/1.9. Sensornya sendiri memiliki ukuran 1/1.72 inchi dan mampu menghasilkan pixel sebesar 0.8µm.

Sementara itu, untuk perekaman video, kedua sisi kamera Vivo V20 mampu menghasilkan kualitas video sampai dengan resolusi 4K di 30fps, 1080p di 30/60fps, kemudian kameranya dilengkapi dengan fitur gyro-EIS.

Adapun hasil jepretannya, kamu bisa lihat contohnya di bawah ini.

Hasil Kamera Utama | Image Source: GSMArena
Hasil Kamera Ultrawide | Image Source: GSMArena
Hasil Kamera Depan | Image Source: GSMArena

Seperti yang dilihat, gambar hasil jepretan kamera selfie Vivo V20 terlihat memiliki tone warna natural, walaupun ada sedikit peningkatan pada warnanya. Dynamic range terlihat bagus dan fokus kamera yang mengarah ke muka terlihat konsisten dalam kondisi cahaya mana pun.

Sementara itu hasil dari kamera utamanya juga mengesankan. Kontras dan detailnya tergolong bagus juga. Kemudian dari segi tone warna tersaturasi dengan sangat baik serta minimnya noise menjadi nilai plus untuk Vivo V20.

Buat kamu yang sudah memasukkan Vivo 20 ke dalam wishlist kamu, buruan di checkout mumpung harga jual Vivo V20 hanya sekitar 2 Jutaan di Jagofon!

Samsung Galaxy A52

Image Source: Samsung

Samsung Galaxy A52 memiliki kamera selfie dengan resolusi 32 MP (f/2.2) dan memiliki fitur HDR. Kamera selfie nya digadang-gadang menggunakan lensa Sony IMX 616 dengan Quad Bayer Coding.

Kamera belakang Samsung Galaxy A52 memiliki 4 kamera dengan kamera utamanya mempunyai resolusi 64 MP (f/1.8) dan dilengkapi fitur PDAF dan OIS. Sementara itu, di ponsel ini disematkan kamera ultrawide 12 MP (f/2.2) dengan FoV sampai dengan 123˚. Kemudian ponsel in dilengkapi sensor macro dan depth yang memiliki resolusi 5 MP (f/2.4).

Untuk merekam video, ponsel ini mampu menghasilkan kualitas gambar setara 4K di 30fps, 1080p di 30/60fps dan memiliki fitur gyro-EIS untuk menstabilkan gambar.

Berikut contoh jepretan kamera Samsung Galaxy A52.

Hasil Kamera Utama | Image Source: GSMArena
Hasil Kamera Ultrawide | Image Source: GSMArena
Hasil Kamera Selfie | Image Source: GSMArena

Untuk kamera di kelas harga jual Samsung Galaxy A52 yang sekarang sekitar 2 jutaan, memang tidak mengecewakan. Sama hal nya jika kamu membeli HP bekas di Jagofon. Kamu ga akan kecewa karena kualitasnya setara HP baru. Karena semua produk di Jagofon harus melalui tes di 90+ titik supaya bisa masuk ke dalam katalog Jagofon!

Buat kamu yang ga sabar beli Samsung Galaxy A52, yuk cek website Jagofon mumpung harga masih bersahabat!

Samsung Galaxy S20

Image Source: CNET

Samsung Galaxy S20 memiliki kamera selfie dengan resolusi 10 MP (f/2.2) dengan fitur Dual Pixel PDAF. Untuk perekaman videonya, ponsel ini mampu menghasilkan kualitas video setara 4K di 30/60fps atau 1080p di 30fps.

Kamera belakangnya sendiri memiliki 3 kamera dengan kamera utama yang memiliki resolusi 12 MP dengan sensor Samsung S5K2LD (f/1.8) yang mampu menghasilkan pixel sebesar 1.8µm serta dilengkapi fitur Dual Pixel PDAF dan teknologi OIS.

Kemudian ponsel ini memiliki kamera telefoto berkekuatan 64 MP (f/2.0) 29mm, dengan dukungan sensor Samsung Bright S5KGW2 berukuran 1/1.72" dan mampu menghasilkan pixel dengan ukuran 0.8µm. Lensa ini juga didukung PDAF, OIS, dan mampu melakukan 1.1x optical zoom dan 3x hybrid zoom.

Terakhir ada kamera ultrawide dengan konfigurasi 12 MP (f/2.2) 13mm yang memiliki FoV 120˚ dengan lensa Samsung S5K2LA berukuran 1/2.55" dan mampu menghasilkan pixel berukuran 1.4µm. Kamera ini juga didukung fitur Super Steady video.

Untuk kemampuan perekaman kameranya, Samsung Galaxy S20 mampu merekan video dengan kualitas 8K di 24fps, 4K di 30/60fps, 1080p di 30/60/240fps, 720p di 960fps. Serta memiliki fitur HDR10+, audio stereo, dan didukung teknologi gyro-EIS & OIS.

Berikut hasil jepretan kamera Samsung Galaxy S20.

Hasil Kamera Utama | Image Source: GSMArena
Hasil Kamera Ultrawide | Image Source: GSMArena
Hasil Kamera Telefoto 30x zoom | Image Source: GSMArena

Dari contoh gambar yang tertera, hasil jepretan kamera Samsung Galaxy S20 terlihat sangat memuaskan. Detail yang rapi, tone warna natural dan dynamic range yang luas sudah cukup membuat gambar kamu layak untuk dipamerkan ke media sosial.

Buat Jagoans yang mengidam-idamkan ponsel flagship besutan Samsung ini, bisa langsung cek harga Samsung Galaxy S20 di Jagofon ya!

Sedikit informasi tambahan buat kamu yang belum tahu, Jagofon bukan toko, melainkan marketplace HP bekas Indonesia yang memberikan pengalaman baru bagimu dalam membeli HP impian yang berkualitas. Jagofon melaksanakan quality control terhadap semua produknya sehingga 100% berfungsi sebelum sampai ke tanganmu.

Jangan khawatir, semua produk Jagofon bergaransi mesin 1-6 bulan loh! Cukup checkout HP impianmu di website Jagofon, tunggu produknya sampai depan rumahmu deh. Psst, gratis ongkir loh untuk Pulau Jawa!