JagoHacks

Tips Membeli HP Gaming Murah

Semakin berkembangnya dunia teknologi, semakin banyak kegunaan dan fungsi dari sebuah gawai. Seperti HP yang awalnya berfungsi hanya sebagai alat komunikasi, namun sekarang bisa melakukan berbagai macam kegunaan lain termasuk bermain game.

Awal dari lahirnya HP gaming sebenarnya sudah lama tercetus pada saat kemunculan Nokia N-Gage. Siapa yang tak kenal dengan ponsel kawakan pada zamannya ini. Kamu yang dulu masih sekolah pasti mengidam-idamkan ponsel ini.

Seiring berjalannya waktu, beberapa brand ponsel pintar mengeluarkan ponsel khusus segmen gaming. Seperti Sony yang mengeluarkan model Sony Ericsson Xperia Play, Razer yang mengeluarkan Razer Phone, ASUS yang mengeluarkan ROG Phone, dan Xiaomi yang mengeluarkan Black Shark.

Hampir semua model HP yang dikeluarkan memiliki harga di atas rata-rata. Hal ini dikarenakan untuk mengangkat performa gaming, dibutuhkan banyak komponen yang memiliki kualitas yang bagus. Dimulai dari chipset, GPU, memori, dan daya tahan baterai harus mumpuni. Jika tidak bisa memenuhi syarat tersebut, status HP gaming patut dipertanyakan.

Namun, dikarenakan besarnya permintaan pasar untuk HP gaming, banyak brand yang merilis HP gaming dengan harga murah. Tentu saja untuk menekan biaya produksinya, ada beberapa komponen yang dikorbankan untuk menaikkan performanya namun masih bisa dipasarkan dengan harga murah.

Buat Jagoans yang sedang mencari HP gaming dengan harga miring harus memperhatikan beberapa komponen yang ditawarkan. Oleh karena itu, yuk intip beberapa tips membeli HP gaming murah di bawah ini.

Baca juga: Tips Mengisi Baterai HP Agar Lebih Cepat Penuh

Pilih RAM dan Internal yang Tepat

Image Source: Samsung

Salah satu sektor penting untuk menunjang lancarnya bermain game adalah memiliki kapasitas memori yang tepat. HP gaming yang memiliki RAM 6 GB dengan Internal 128 GB dirasa sudah cukup untuk menunjang performa gaming sekaligus menyimpan beberapa game yang kamu suka.

Tak hanya besarannya, teknologi read/write dari internal juga berpengaruh pada performa gaming kamu. Jika kamu menemukan internal yang memiliki teknologi UFS 3.o ke atas, performa yang dihasilkan akan lebih baik ketimbang yang berjenis eMMC.

Sementara itu versi RAM juga berpengaruh terhadap performa gaming hp kamu. Semakin tinggi versi RAM, maka semakin cepat pemrosesan datanya. Contohnya antara RAM LPDDR4X dan LPDDR5X, tentu saja versi yang LPDDR5X lebih cepat dibandingkan LPDDR4X.

Jika kamu mencari HP gaming dengan kapasitas memori yang tepat, kamu bisa cek Xiaomi POCO X3 Pro di Jagofon loh! Tidak usah ragu untuk checkout, soalnya semua HP yang ada di Jagofon 100% berfungsi layak pakai, ditambah kamu juga akan mendapat laporan tesnya.

Pilih Chipset yang Up To Date

Image Source: Tekno Kompas

Inti dari semua pemrosesan data dari ponsel pintar terletak pada chipset. Untuk memaksimalkan performa HP, semua komponen dalam chipset berkerjasama demi menjalankan sebuah game dengan performa yang sesuai dengan kemampuannya.

Jika kamu memiliki dana yang terbatas dan menemukan ponsel yang dibekali chipset yang mumpuni, kamu mungkin harus menaruh perhatian lebih terhadap ponsel tersebut. Sebab di dalam chipset yang powerful, biasanya terdapat GPU yang mendukung pemrosesan grafis yang baik.

Chipset Helio G88 yang disematkan di Redmi 12 contohnya memiliki performa yang baik untuk bermain game hanya dengan harga 2 jutaan. Helio G99 yang disematkan ke dalam Infinix Note 30 juga bisa mengangkat game seperti PUBG dengan lancar dengan harga dibawah 2 jutaan.

Pilih Kapasitas Baterai yang Besar

Image Source: Pricebook

Untuk menunjang lamanya pemakaian ponsel saat push rank, dibutuhkan kapasitas baterai yang besar. Namun jangan khawatir, semakin berkembangnya dunia teknologi, kamu akan menemukan ponsel kelas menengah kebawah dengan kapasitas baterai mumpuni yang rata-rata berkapasitas 5000 mAh.

Dengan kapasitas 5000 mAh, rata-rata kamu bisa memainkan game sekitar 6-8 jam tanpa harus kamu charge. Oleh karena itu juga, jika bisa kamu menemukan ponsel yang sudah didukung dengan fitur pengisian daya cepat untuk menekan waktu saat mengisi daya.

Untuk memelihara kualitas baterai, Jagoans disarankan tidak memakai ponsel saat diisi ulang. Jika kamu memaksakan hal ini, kualitas baterai kamu akan menurun, dan biasanya panas yang dihasilkan akan meningkat saat memainkan game dalam keadaan diisi ulang. Tentu saja hal ini akan berpengaruh terhadap fps game yang dimainkan dan akan menggangu performa game kamu.

Jika kamu mencari ponsel gaming yang mempunyai kapasitas baterai mumpuni, kamu bisa cek HP  Redmi Note 12 atau realme C55 NFC di Jagofon. Walaupun produk di Jagofon memiliki status HP bekas namun memiliki kualitas berkelas. Karena semua produk 100% original, tidak ada part yang diganti atau refurbished dan Semua produk telah teruji di 90+ titik fungsi sehingga HP seperti baru.

Baca juga: Tingkatkan Keamanan HP Android-mu Dengan Tips-tips Ini!

Pilih Ukuran Layar yang Besar

Image Source: Grid.id

Bermain game terasa kurang maximal jika memiliki layar HP yang kecil. Maka dari itu, kamu harus memperhatikan ukuran layar yang pas untuk menunjang pengalaman bermain game yang asik.

Ukuran layar minimal 6,43 inchi seperti Redmi note 11 sudah cukup nyaman buat bermain game. Jika kamu menemukan ukuran yang lebih besar namun memiliki harga yang bersahabat, itu akan lebih bagus lagi.

Sebenarnya, menemukan HP gaming murah dengan layar lebar tak akan lagi jadi kesulitan buat Jagoans. Pasalnya hampir semua HP yang diproduksi memiliki layar yang lebar. Hal yang membedakan harganya adalah kualitas panelnya dan ketahanannya.

Untuk HP gaming murah biasanya menggunakan layar IPS LCD. Sebenarnya pada era sekarang warna yang ditampilkan panel IPS LCD sudah bisa menampilkan warna yang cerah dan tajam. Mata kamu juga pasti akan menyesuaikan dengan apa yang dilihat, jadi dijamin akan nyaman-nyaman saja melihat visual dari panel ini.

Pilih yang Punya Fitur Pendingin

Image Source: Digital Trends

Menjalankan aplikasi game dalam HP membutuhkan banyak proses dalam komponen chipset. Hal ini juga memicu naiknya temperatur saat memainkan aplikasi game.

Oleh karena itu, HP dengan fitur pendingin akan membantu HP mempertahankan performa dan fps saat bermain game. Seperti Poco M4 Pro yang memiliki teknologi liquid cooling yang mampu membantu mempertahankan temperatur yang sangat berguna untuk mencegah overheat.

Redmi Note 11 Pro juga memiliki teknologi liquid cooling system yang bisa mempertahankan fps. Tak hanya itu HP ini juga memiliki layar dengan panel super AMOLED dengan refresh rate 120Hz dan kapasitas baterai 5000 mAh. HP gaming murah yang harganya hanya 2 jutaan di Jagofon ini masih menunggu Jagoans untuk dicheckout loh!

Yuk kunjungi website Jagofon yang dijamin kualitasnya. Jagofon bukan toko, melainkan marketplace HP bekas Indonesia yang memberikan pengalaman baru bagimu dalam membeli HP impian yang berkualitas. Jagofon melaksanakan quality control terhadap semua produknya sehingga 100% berfungsi sebelum sampai ke tanganmu.

Jangan khawatir, semua produk Jagofon bergaransi mesin 1-6 bulan loh! Ini cara baru beli HP bekas! Kamu nggak perlu repot kunjungi toko, kunjungi website Jagofon saja. Semua produk Jagofon terpercaya karena sudah diuji dan bergaransi!