Product

Apa Saja HP Terbaik Samsung 3 Jutaan? Simak Disini!

HP terbaik Samsung 3 jutaan di tahun 2024 banyak modelnya dengan menyuguhkan spesifikasi dan fitur premium di kelasnya.

Untuk mendapatkan HP merek Samsung terbaik, tidak perlu merogoh kocek terlalu dalam. Dengan mengeluarkan uang Rp. 3 jutaan saja kamu sudah bisa mendapatkan HP yang memiliki layar AMOLED, jaringan 5G, kamera yang mumpuni, dan memiliki kapasitas baterai yang bagus rata-rata di 5000 mAh.

Saking banyaknya HP Samsung 3 jutaan di pasaran, Jagofon mencoba mengkurasi HP terbaik Samsung 3 jutaan untuk kamu jadikan referensi dan pertimbangan sebelum mulai belanja HP baru.

Yuk, simak ulasannya di bawah ini.

Baca juga: HP Samsung dengan Baterai Paling Tahan Lama

Galaxy A53 5G

Apa Saja HP Terbaik Samsung 3 Jutaan? Simak Disini! - Jagofon
Image Source: Samsung

Samsung Galaxy A53 5G menawarkan desain elegan dengan sentuhan layar 6,5 inci Super AMOLED 120 Hz. Disematkannya chipset Exynos 1280 memberikan performa apik dan memberikan dukungan jaringan 5G yang cepat.

Kamera mumpuni 64 MP OIS + 12 MP ultrawide + 5 MP macro dan depth memberi keleluasaan kamu dalam memotret momen dengan pas. Kamera selfie 32 MP mampu menyuguhkan gambar luar biasa yang bisa kamu banggakan di media sosial. Perekaman video dengan kualitas 4K@30fps sudah cukup untuk menunjang content creation dengan kualitas top.

Baterainya sendiri memiliki kapasitas 5000 mAh yang tahan seharian dipakai hanya dalam satu kali pengecasan. Harga Samsung Galaxy A53 5G hanya sekitar Rp. 3,3 jutaan di Jagofon. Kalo ga percaya, cek aja website nya ya Jagoans!

Galaxy M33 5G

Apa Saja HP Terbaik Samsung 3 Jutaan? Simak Disini! - Jagofon
Image Source: Samsung

HP Samsung 3 jutaan selanjutnya adalah Galaxy M33 5G. HP yang dijual khusus online ini dibekali chipset Exynos 1280 dengan dukungan RAM 6GB / 8GB dan penyimpanan 128 GB yang lega untuk menyimpan berbagai macam data.

Kameranya memiliki komposisi menarik dengan disematkannya 50 MP kamera wide + 5 MP kamera ultrawide + 2 MP kamera macro dan depth. Di sisi depannya terdapat kamera selfie 8 MP.

Ponsel ini memiliki baterai dengan kapasitas 5000 mAh yang bisa kamu andalkan seharian.

Galaxy A15

Apa Saja HP Terbaik Samsung 3 Jutaan? Simak Disini! - Jagofon
Image Source: Samsung

HP Samsung 3 jutaan yang rilis di tahun 2023 ini dinamakan Galaxy A15. Ponsel dengan layar Super AMOLED 90Hz ini dibekali chipset Helio G99 dengan prosesor octa-core. RAM dengan pilihan 6GB / 8GB memiliki cukup ruang untuk menunjang multitasking yang mulus. Dengan kapasitas penyimpanan 128 GB / 256 GB sudah cukup luas untuk menyimpan data kamu.

Kamera 50 MP + 5 MP ultrawide + 5 MP macro sudah cukup menunjang kebutuhan fotografi kamu. Kemudian dengan menyematkan baterai dengan kapasitas 5000 mAh sudah sangat cukup menunjang daya tahan seharian dengan bantuan chipset yang efisien.

Galaxy A72

Apa Saja HP Terbaik Samsung 3 Jutaan? Simak Disini! - Jagofon
Image Source: Samsung

Samsung kelas 3 jutaan lainnya yaitu Galaxy A72 yang memiliki performa kelas atas. Chipset Snapdragon 720G dengan prosesor octa-core 2,3 GHz mampu menunjang kegiatan bermain game kamu. Dengan dukungan RAM 6GB/8GB dan penyimpanan 128GB/256GB bisa memudahkan produktivitas kamu.

Kamera canggih dengan modal 64 MP OIS + 8 MP telefoto 3x optical zoom + 12 MP fov 123˚ ultrawide + 5 MP macro sudah cukup lengkap untuk mengekspresikan passion fotografi kamu. Sementara itu di bagian depannya dilengkapi kamera selfie 32 MP.

Kameranya juga mampu menghasilkan video dengan kualitas maksimal 4K@30fps yang cocok untuk membuat content. Baterainya sendiri memiliki kapasitas 5000 mAh dengan pengisian daya cepat 25W.

Harga Samsung Galaxy A72 sekitar Rp. 3,5 jutaan di Jagofon. Dengan harga yang bersahabat ini kamu bisa mendapatkan HP kelas mid-range dengan kualitas hampir setara flagship loh Jagoans!

Galaxy A23 5G

Apa Saja HP Terbaik Samsung 3 Jutaan? Simak Disini! - Jagofon
Image Source: Samsung

Samsung Galaxy A23 5G yang dirilis pada tahun 2022 ini menyuguhkan performa kelas menenang premium dengan menghadirkan SoC Snapdragon 695 5G yang kencang dan memiliki dukungan jaringan modem 5G. Memori besar dengan RAM 6GB/8GB dengan penyimpanan 64GB/128GB membuat ponsel ini terasa memiliki penyimpanan yang lega.

Kemampuan chipset Galaxy A23 5G sangat bisa diandalkan. Terbukti dengan raihan skor 318.821 pada aplikasi AnTuTu (v9) yang dijamin cepat pada kelasnya.

Kemampuan fotografinya dilengkapi dengan kamera utama 50 MP OIS + kamera ultrawide 5 MP fov 123˚ + kamera macro 2 MP + kamera depth 2 MP dan kamera depan 8 MP dengan perekaman video yang bisa menampilkan kualitas 1080p@30fps.

Untuk daya tahan baterainya, ponsel ini dibekali jenis Li-Po dengan kapasitas 5000 mAh dan sudah didukung teknologi Super Fast Charging 25W. Selain awet dibawa seharian, pengisian daya ulangnya juga tergolong cepat.

Galaxy S10

Apa Saja HP Terbaik Samsung 3 Jutaan? Simak Disini! - Jagofon
Image Source: Samsung

Mantan HP flagship yang dirilis pada tahun 2019 ini masih memiliki kemampuan yang tak kalah kencang dari model HP yang baru. Samsung S10 dibekali SoC Exynos 9820 dengan sokongan RAM 6GB/8GB dan memori internal 128GB/512GB yang masih bisa menjalankan aplikasi yang tergolong berat sampai saat ini.

Kameranya juga tergolong mumpuni dengan dibekali kamera utama 12 MP OIS + kamera telefoto 12 MP + kamera ultrawide 16 MP dan dilengkapi kamera depan 10 MP. Untuk perekaman videonya, ponsel ini bisa merekam video dengan kualitas maksimal 4K@60fps.

Untuk menunjang daya tahan baterainya, ponsel ini dibekali baterai Li-Ion berkapasitas 3400 mAh dan sudah didukung pengisian daya cepat 15W, pengisian daya nirkabel 15W dengan standar Qi/PMA, serta 4,5 reverse wireless.

Nah untuk Jagoans yang ingin mencicipi sensasi menggenggam HP flagship keluaran Samsung, kamu bisa beli Samsung S10 di Jagofon sekarang juga! Mumpung harganya sekarang hanya Rp. 3,8 jutaan saja!

Galaxy Note 10 Lite

Apa Saja HP Terbaik Samsung 3 Jutaan? Simak Disini! - Jagofon
Image Source: Samsung

Seri yang sudah tidak diproduksi lagi oleh Samsung ini meninggalkan legacy yang begitu powerful. Hadir pada tahun 2020, Samsung Note 10 Lite dibekali dapur pacu Exynos 9810 dengan prosesor octa-core dan dukungan GPU Mali-G72 MP18 untuk menunjang kekuatan dan kecepatan kinerjanya.

RAM nya sendiri dibekali kapasitas 6GB/8GB dan memori internalnya memiliki kapasitas 128GB yang cukup lega memasukkan beberapa aplikasi dan game berat.

Kamera belakangnya terdiri dari triple camera 12 MP yang terdiri dari kamera utama, ultrawide, dan telefoto dan memiliki kemampuan perekaman video 4K@30/60fps. Kamera depannya sendiri memiliki lensa berkekuatan 32 MP dengan kekuatan merekam video 4K@30fps.

Baterainya juga tergolong mumpuni dengan dibekalinya baterai Li-Po 4500 mAh dengan dukungan teknologi Super Fast Charging 25W.

Buruan cek Jagofon buat kamu yang ingin memiliki HP impian Samsung Note 10 Lite karena harganya sekarang hanya Rp 3,8 jutaan!

Baca juga: Bocoran HP Samsung yang Mirip iPhone, Murah Juga Lho!

Kesimpulan

Secara keseluruhan, HP Samsung 3 jutaan terbaik di 2024 memang banyak jenisnya. Mulai dari yang memiliki spesifikasi yang menonjolkan kemampuan grafisnya, maupun kemampuan kameranya.

Buat kamu yang mencari HP Samsung 3 jutaan yang memiliki performa unggul, kamu bisa perhatikan Galaxy A72 atau Galaxy S10. Ponsel tersebut memang bukan keluaran baru namun memiliki performa dan kemampuan kamera di atas rata-rata.

Buat Jagoans yang ingin membeli HP second berkualitas, buruan kunjungi website atau akun Shopee Jagofon! Di sana terdapat beberapa HP Samsung 3 jutaan dengan berbagai pilihan model dan harga yang bersaing.

Jagofon bukan toko, melainkan marketplace HP bekas Indonesia yang memberikan pengalaman baru bagimu dalam membeli HP impian yang berkualitas. Jagofon melaksanakan quality control terhadap semua produknya sehingga 100% berfungsi sebelum sampai ke tanganmu.

Kapan lagi kamu beli HP bekas bergaransi? Cuma Jagofon lah! Ada garansi 7 hari uang kembali, 30 hari gratis garansi mesin, dan 6 bulan garansi mesin dengan tambahan biaya. Jika kamu berada di wilayah Jakarta, kamu dapat checkout HP impianmu dengan metode COD atau Self-pickup ke kantor Jagofon dan konsultasi langsung dengan tim kami!