Buka Kunci iPhone Tanpa Password? Bisa untuk Semua Jenis iPhone!
Ponsel atau smartphone seperti iPhone tentu dilengkapi dengan fitur keamanan seperti kunci dengan kata sandi atau password agar tidak sembarang orang bisa mengaksesnya.
Namun, mungkin saja kamu yang baru saja mengganti kode sandi iPhone malah lupa dengan password baru tersebut. Situasi ini tentu bisa membuat kamu frustrasi karena tidak dapat mengakses ponselmu sendiri.
Kalau udah kaya gitu, solusinya gimana ya untuk buka kunci iPhone? Jangan khawatir, Jagoans! Yuk, langsung aja simak caranya dibawah ini!
Situasi di mana kamu tidak perlu menggunakan kode sandi untuk membuka kunci ponsel iPhone
- Kamu baru saja mengatur ulang password dan lupa password yang baru.
- Seseorang mengganti passwordmu.
- Kamu telah memasukkan kode sandi yang salah berkali-kali sehingga ponsel terkunci karena pengaturan keamanan.
- Ponsel dinonaktifkan.
- Layar ponsel retak dan tidak dapat menerima kode sandimu.
- Kamu menggunakan iPhone milik orang lain yang membutuhkan bantuan.
- Kamu berada dalam situasi darurat dan satu-satunya ponsel yang tersedia memiliki kode sandi yang tidak kamu ketahui.
- Kamu menggunakan Touch ID atau Face ID sehingga lupa kata sandinya.
Cara Membuka Kunci Ponsel iPhone Tanpa Kode Sandi
Kamu bisa mencoba membuka kunci iPhone dengan menggunakan iTunes. Berikut caranya:
- Install iTunes di Mac atau PC, kemudian cabut ponsel dari komputer (jika terhubung) dan matikan.
- Masukkan ponsel ke mode pemulihan dengan menekan tombol yang benar dan hubungkan ponsel ke komputer secara bersamaan.
- Tahan tombol sampai kamu melihat mode pemulihan. Temukan iPhone di iTunes, lalu pilih ‘Pulihkan’ atau ‘Restore’ ketika kamu melihat opsi untuk memulihkan atau memperbarui.
- Setelah unduhan selesai, ponsel akan mati dan boot kembali. Jika sudah selesai, lepaskan ponsel dari komputer, atur, dan gunakan iPhone seperti biasanya.
Baca Juga: Cara Mengatasi Video WA Tidak Tersimpan di Galeri HP
Kamu juga bisa membuka kunci iPhone tanpa kode sandi dengan memanfaatkan fitur Find My iPhone di Apple. Caranya:
- Bukalah icloud.com di Mac, lalu masuk atau sign in.
- Buka aplikasi Find My iPhone, klik ‘Semua Perangkat’ atau ‘All Devices’ di bilah atas lalu pilih ponsel yang akan kamu buka kuncinya.
- Tekan ‘Hapus iPhone’ atau ‘Erase iPhone’, masukkan ID Apple kamu untuk mengonfirmasi. Proses tersebut akan dimulai ketika iPhone sudah terhubung ke jaringan.
Kesimpulan
Itu tadi beberapa cara membuka kunci iPhone tanpa password atau kode sandi. Selamat mencoba! Kalau kamu tidak punya pilihan lain dan ingin memiliki HP baru, ada Jagofon lho!
Bagi kamu yang sedang mencari HP untuk menemani aktivitas sehari-hari, kamu bisa menemukannya di Jagofon. Jagofon menjamin kualitasnya karena setiap HP telah melewati serangkaian tes di lebih dari 90 titik fungsi.
Kini, tak perlu khawatir lagi tentang keamanan saat membeli HP bekas secara online, karena Jagofon memberikan garansi mesin hingga 6 bulan. Dengan begitu, kamu bisa memiliki HP iPhone di tanganmu tanpa harus merogoh kocek terlalu dalam!