JagofonSpesialis HP Second Indonesia

Cara Mudah Cek Tagihan Listrik Lewat HP

Semakin lama, perkembangan teknologi semakin canggih. Mengurus sesuatu dari yang offline sampai bisa online. Yang dulu cek tagihan listrik harus ke kantor PLN terdekat, kini kamu bisa cek tagihan listrik online lewat HP.

Hal ini juga bisa memudahkan kamu yang super sibuk dengan pekerjaan kamu atau urusan kamu yang lain, dan bisa menghemat waktu sekaligus biaya yang dikeluarkan hanya untuk membayar tagihan listrik.

Nah, ada beberapa cara melihat tagihan listrik dari HP, untuk detailnya yuk kita simak beberapa cara mudah cek tagihan listrik lewat HP berikut.

Cek Tagihan Listrik Melalui Website

Salah satu cara cek tagihan listrik di HP kamu adalah dengan mengunjungi situs resmi PLN, yaitu di sini. Nah untuk langkahnya mari kita simak poin-poin berikut.

  • Sebelum bisa cek tagihan listrik, kamu harus mendaftar akun terlebih dahulu.
  • Masukkan data valid yang diperlukan untuk mendaftar akun.
  • Setelah daftar, PLN akan mengirimkan kode verifikasi ke email kamu.
  • Salin kode tersebut dan masukkan ke halaman verifikasi.
  • Kemudian kamu tinggal LogIn dengan informasi yang kamu buat.
  • Pada home page, akan tertera tagihan listrik dan pembelian token.

Sebuah cara yang simple bukan? kamu hanya perlu mendaftarkan akun kamu saja, kemudian tagihan listrik akan tampil di halaman muka.

Cek Tagihan Listrik Melalui Aplikasi PLN

Cara cek tagihan listrik online lewat HP lainnya adalah dengan menggunakan aplikasi PLN pada HP Android atau Iphone kamu. Sebuah cara yang cukup praktis ini bisa kamu lakukan untuk memudahkan kamu dalam hal mengecek tagihan listrik dan agar tidak telat membayar tagihan listrik. Nah, berikut langkah cek tagihan listrik online melalui aplikasi PLN.

  • Install aplikasi PLN resmi di Playstore atau Appstore.
  • Setelah terinstall, lakukan pendaftaran akun dengan menyiapkan data seperti nama lengkap, ID pelanggan atau nomor meter, lokasi rumah kamu, nomor HP yang masih aktif, e-mail, dan siapkan password yang kuat namun gampang kamu ingat.
  • Setelah proses pendaftaran selesai, kamu tinggal pilih menu informasi.
  • Kemudian ketuk menu Informasi Tagihan dan Token Listrik.
  • Lalu kamu tinggal masukkan ID pelanggan atau nomor meter kamu, kemudian ketuk cari.
  • Selesai, informasi tagihan listrik kamu akan ditampilkan lewat layar HP kamu.

Untuk kamu yang sudah terbiasa menggunakan apa saja lewat aplikasi, cara ini memang sangat membantu. Kamu juga bisa memonitor tagihan kamu agar tidak telat bayar, Jagoans!

Baca juga: Cara Mengatasi Memori HP Penuh di Samsung

Cek Tagihan Listrik Melalui SMS

Jagoans, cara cek tagihan listrik yang satu ini bisa kamu cek lewat HP tanpa memakai kuota data. Ya, cara cek tagihan listrik melalui SMS memang bebas kuota namun ada biaya nya, yakni sebesar Rp. 500 (belum termasuk PPN 10%) per SMS.

Kemudian ada 2 tipe cara cek tagihan listrik melalui SMS, yakni pemberitahuan informasi tagihan sekali atau berlangganan pemberitahuan informasi tagihan. Nah langkahnya sebagai berikut.

  • Pemberitahuan informasi tagihan sekali: ketik REK (spasi) No ID Pelanggan, kemudian kirim ke 8123.
  • Berlangganan pemberitahuan informasi tagihan: Ketik PLN (spasi) ON (spasi) ID pelanggan, kemudian kirim ke 8123.
  • Untuk menonaktifkan langganan pemberitahuan informasi tagihan, caranya: ketik PLN (spasi) OFF (spasi) ID pelanggan, kemudian kirim ke 8123.

Nah, begitulah cara cek tagihan listrik melalui SMS. Kamu tinggal mengetik SMS dengan format yang tersedia dan informasi tagihan listrik akan langsung muncul di balasan SMS kamu. Namun perlu dipastikan kembali ya Jagoans, kamu harus memiliki cukup pulsa untuk melakukan metode ini.

Cek Tagihan Listrik Melalui Telepon

Cara cek tagihan listrik berikutnya adalah melalui telepon atau melalui Call Center. Metode ini terbilang praktis dan biasanya dilakukan oleh kalangan berumur.

Adapun caranya adalah cukup membuka aplikasi panggilan, kemudian ketik nomor Call Center PLN di nomor 123. Untuk memastikan tersambung, kamu harus memasukkan kode area sebelum melakukan panggilan ya, contohnya (021)-123 untuk area Jakarta.

Metode ini juga termasuk praktis dan bisa dilakukan kapan saja karena Call Center PLN akan tetap melayani kamu setiap hari selama 24 jam non-stop. Namun harus diperhatikan ya Jagoans, untuk melakukan panggilan ini, kamau akan dikenakan tarif normal, jadi pastikan pulsa kamu cukup untuk melakukan panggilan ini.

Cek Tagihan Listrik Melalui Marketplace

Ada cara lain yang tergolong mudah untuk cek tagihan listrik online lewat HP, yaitu bayar tagihan melalui marketplace.

Katakanlah di HP kamu ada aplikasi marketplace seperti Tokopedia, Shopee, dan Blibli. Nah dari ketiga contoh tersebut caranya memang sedikit mirip-mirip Jagoans, yuk kita lihat langkahnya.

Cara cek tagihan listrik melalui Tokopedia

  • Masuk ke home page aplikasi Tokopedia
  • Jika kamu belum mendaftar, kamu harus mendaftar akun dulu ya.
  • Kemudian di bagian tengah ada icon Top-up & Tagihan, ketuk icon tersebut.
  • Kemudian ketuk icon Listrik PLN
  • Kemudian ubah jenis produk listrik menjadi Tagihan Listrik
  • Kemudian masukkan Nomor Meter/ID Pelanggan
  • Kemudian ketuk Lanjut dan tagihan listrik kamu akan terlihat dan akan ada pilihan metode membayar untuk membayar tagihan listrik kamu.

Cara cek tagihan listrik melalui Shopee

  • Masuk ke home page aplikasi Shopee
  • Jika kamu belum mendaftar, kamu harus mendaftar akun dulu ya.
  • Kemudian di bagian bawan informasi saldo ShopeePay ada icon Pulsa, Tagihan, dan Tiket, lalu ketuk icon tersebut.
  • Kemudian ketuk icon Listrik PLN yang berbentuk bohlam lampu.
  • Kemudian pindahkan bagian halaman ke Tagihan Listrik
  • Kemudian masukkan Nomor Meter/ID Pelanggan
  • Kemudian ketuk Lihat Tagihan dan tagihan listrik kamu akan terlihat.

Cara cek tagihan listrik melalui Blibli

  • Masuk ke home page aplikasi Blibli
  • Jika kamu belum mendaftar, kamu harus mendaftar akun dulu ya.
  • Kemudian di bagian bawan informasi menu slider ada icon Tagihan dan Isi Ulang, lalu ketuk icon tersebut.
  • Kemudian ketuk icon Tagihan Listrik PLN.
  • Kemudian masukkan Nomor Meter/ID Pelanggan
  • Kemudian ketuk Lihat Tagihan dan tagihan listrik kamu akan terlihat.

Nah seperti itulah beberapa cara cek tagihan listrik melalui beberapa marketplace yang ada. Hampir semua marketplace caranya mirip, kalian tinggal mengetuk icon tagihan atau isi ulang dan sudah bisa dipastikan kalian akan menemukan pilihan tagihan listrik. Caranya sangat mudah ka Jagoans?

Baca juga: Cara Merawat HP Bekas agar Awet Bertahun-Tahun

Kesimpulan

Untuk cek tagihan listrik online lewat HP sekarang memang tergolong mudah. Nah buat kamu yang belum punya HP, yuk cek katalog Jagofon. Siapa tahu kamu ingin upgrade HP kamu atau kamu mau menghadiahkan orang tersayang. Langsung aja checkout barangnya.

Buat kamu yang penasaran, Jagofon adalah marketplace pertama Indonesia yang menyediakan gadget/HP bekas. Namun tidak diragukan lagi semua gadget/HP bekas di Jagofon lolos uji kelayakan sehingga yang sampai di tanganmu adalah HP/gadget dengan kualitas terbaik.

Bekas dikit ga ngaruh, karena beli HP/gadget bekas di Jagofon seperti beli HP/gadget baru, karena HP/gadget punya jaminan garansi mesin 1-6 bulan dan jika kamu berada di wilayah Jakarta, kamu dapat checkout HP/gadget impianmu dengan metode COD atau Self-pickup ke kantor Jagofon dan konsultasi langsung dengan tim kami!