JagofonSpesialis HP Second Indonesia

HP Samsung 3 Jutaan Terbaik Maret 2025

Image: Kompas

HP Samsung 3 jutaan semakin populer di Maret 2025 karena menyuguhkan kombinasi menarik antara performa yang solid, fitur canggih, dan harga yang terjangkau. Tak ayal, HP Samsung di segmen 3 jutaan menjadi favorit bagi semua kalangan berkat nilainya yang termasuk tinggi.

Jagoans yang sedang menimbang untuk beli gawai baru dengan budget 3 jutaan, berikut rekomendasi HP Samsung 3 jutaan terbaik per Maret 2025!

Baca juga: Update Daftar HP Samsung Kamera Terbaik 3 Jutaan

Kriteria Pemilihan

Sebelum lanjut membahas daftar rekomendasi, penting untuk memahami beberapa kriteria yang harus dipertimbangkan saat memilih HP Samsung terbaik di rentang harga 3 jutaan. Beberapa faktor yang harus Jagoans pertimbangkan antara lain:

  1. Performa: chipset dengan prosesor cepat dan dukungan RAM besar bisa memberikan kinerja yang cepat.
  2. Kualitas Kamera: Video dan foto berkualitas harus diiringi dengan alat fotografi yang mumpuni.
  3. Daya Tahan Baterai: Kapasitas baterai besar dan dukungan teknologi fast charging menjadi tulang punggung untuk menambah masa hidup HP kamu sehari-hari.
  4. Fitur Tambahan: Dukungan 5G, layar berkualitas, dan update OS jangka panjang.
  5. Harga: Nilai terbaik yang sebanding dengan dana yang dikeluarkan.

Nah, dengan acuan kriteria diatas, setiap rekomendasi HP Samsung 3 jutaan yang diberikan dijamin memiliki nilai terbaik buat kamu!

Daftar Rekomendasi HP Samsung 3 Jutaan Terbaik

Tak usah lama-lama, berikut 5 daftar HP Samsung 3 jutaan terbaik di bulan Maret 2025.

Samsung Galaxy M33 5G

Samsung Galaxy M33 5G | Jagofon
Image Source: DroidLime

Spesifikasi Utama Galaxy M33 5G

  • Layar: 6.6 inci TFT LCD, FHD+, 120Hz refresh rate.
  • Prosesor: Exynos 1280 (5nm).
  • RAM: 6GB/8GB.
  • Penyimpanan: 128GB (dapat diperluas dengan microSD).
  • Kamera: Quad camera (50MP utama, 5MP ultrawide, 2MP macro, 2MP depth).
  • Baterai: 5.000 mAh dengan fast charging 25W.
  • Sistem Operasi: Android 14 dengan One UI 6.1.

Kelebihan Galaxy M33 5G

  • Layar lebar dengan refresh rate tinggi menambah pengalaman visual yang mulus dan lancar.
  • RAM besar membuat daya multitasking semakin lancar.
  • Slot memori eksternal tersedia secara khusus, tidak memakan slot SIM2.
  • SoC Exynos 1280 memiliki kinerja yang apik dan efisiensi yang baik di kelasnya.
  • Perekaman video bisa hingga kualitas 4K di 30fps.
  • Baterai besar dengan dukungan fast charging mumpuni bisa bertahan seharian.
  • Dukungan 5G untuk konektivitas cepat dan relevan hingga beberapa tahun kedepan.

Kekurangan Galaxy M33 5G

  • Desain sedikit tebal dan berat.
  • Kamera macro dan depth kurang menyuguhkan kualitas yang baik.

Harga

Harga Samsung Galaxy M33 5G varian RAM 6GB seharga Rp. 3 jutaan, sedangkan untuk varian RAM 8GB seharga Rp. 3,3 jutaan di pasaran hingga saat ini.

Samsung Galaxy A14 5G

Samsung Galaxy A14 5G  | Jagofon
Image Source: Deccan Herald

Spesifikasi Utama Galaxy A14 5G

  • Layar: 6.6 inci PLS LCD, FHD+, 90Hz refresh rate.
  • Prosesor: MediaTek Dimensity 700 (7 nm).
  • RAM: 4GB/6GB/8GB.
  • Penyimpanan: 64GB/128GB (dapat diperluas dengan microSD).
  • Kamera: Triple camera (50MP utama, 2MP macro, 2MP depth).
  • Baterai: 5.000 mAh dengan fast charging 15W.
  • Sistem Operasi: Android 14 dengan One UI 6.

Kelebihan Galaxy A14 5G

  • Layar besar dengan refresh rate 90Hz sudah sangat nyaman digunakan untuk kegiatan harian.
  • Kamera utama beresolusi tinggi.
  • SoC MediaTek Dimensity 700 sangat lancar untuk penggunaan sehari-hari dan gaming dengan tingkat grafis menengah.
  • Baterai 5000 mAh dengan bantuan SoC mutakhir bisa bertahan lama hingga seharian penuh.
  • Menyediakan triple slot untuk 2 kartu SIM dan 1 kartu memori eksternal.
  • Harga sangat terjangkau untuk smartphone yang mendukung jaringan 5G.

Kekurangan Galaxy A14 5G

  • Performa kurang pas untuk gaming berat.
  • Kamera macro dan depth kurang menonjol hasil jepretannya.

Harga

Harga Galaxy A14 5G sekitar Rp. 2,7 jutaan di pasaran. Untuk Jagoans yang ingin memiliki HP 5G dengan harga yang terjangkau, ponsel ini bisa menjadi solusinya.

Samsung Galaxy A23 5G

Optimalkan kamera Galaxy A23 5G | Jagofon
Image Source: Elshinta

Spesifikasi Utama Galaxy A23 5G

  • Layar: 6.6 inci PLS LCD, FHD+, 120Hz refresh rate.
  • Prosesor: Snapdragon 695 5G (6nm).
  • RAM: 6GB/8GB.
  • Penyimpanan: 128GB (dapat diperluas dengan microSD).
  • Kamera: Quad camera (50MP utama OIS, 5MP ultrawide, 2MP macro, 2MP depth).
  • Baterai: 5.000 mAh dengan fast charging 25W.
  • Sistem Operasi: Android 14 dengan One UI 6.

Kelebihan Galaxy A23 5G

  • Performa chipset Snapdragon 695 sangat solid untuk gaming dan multitasking.
  • RAM besar juga memungkinkan kamu beraktivitas lebih lancar.
  • Kamera utama dengan OIS memberikan stabilisasi yang baik untuk jepretan atau rekaman.
  • Baterai dengan kapasitas sebesar 5000 mAh cukup kuat untuk dibawa seharian tanpa harus mengisi ulang baterainya.
  • Layar lebar dengan mengusung Infinity-V Display dan bermodalkan 120Hz refresh rate sangat mulus dan nyaman untuk menonton film atau bermain game.
  • Fitur AR Zone berguna untuk Gen-Z berekspresi melalui karakter 3D atau emoji berdasarkan wajah dan ekspresi kamu.

Kekurangan Galaxy A23 5G

  • Dari segi desain tidak ada perubahan yang signifikan dari seri sebelumnya.
  • Kamera macro dan depth kurang seperti pelengkap saja.

Harga

Harga Galaxy A23 5G di Maret sekitar Rp. 3,1 jutaan di pasaran atau beberapa marketplace. Ponsel keluaran tahun 2022 ini masih bisa kamu jadikan daily driver karena beberapa fiturnya masih relevan hingga saat ini.

Samsung Galaxy A53 5G

Samsung Galaxy A53 5G | Jagofon
Image Source: Amateur Photographer

Spesifikasi Utama Galaxy A53 5G

  • Layar: 6.5 inci Super AMOLED, FHD+, 120Hz refresh rate.
  • Prosesor: Exynos 1280 (5 nm).
  • RAM: 6GB/8GB.
  • Penyimpanan: 128GB/256GB (dapat diperluas dengan microSD).
  • Kamera: Quad camera (64MP utama, 12MP ultrawide, 5MP macro, 5MP depth).
  • Baterai: 5.000 mAh dengan fast charging 25W.
  • Sistem Operasi: Android 14 dengan One UI 6.

Kelebihan Galaxy A53 5G

  • Layar Super AMOLED dengan refresh rate 120Hz merupakan pasangan sempurna untuk suguhan visual yang memanjakan mata.
  • Kamera utama dengan resolusi 64 MP dan lensa ultrawidenya mampu menyuguhkan jepretan berkualitas tinggi.
  • Video berkualitas 4K@30fps bisa dihasilkan kamera utama.
  • SoC mumpuni untuk kebutuhan gaming dengan efisiensi yang bisa diandalkan.
  • Baterainya diklaim bisa bertahan hingga 2 hari.
  • Dukungan pembaruan sistem operasi jangka panjang, hingga 4 major update sejak rilis.

Kekurangan Galaxy A53 5G

  • Slot memori eksternal menggunakan slot SIM2.
  • Chipset kurang cocok untuk gaming berat.

Harga

Samsung Galaxy A53 5G dibanderol seharga Rp. 3,4 jutaan.

Samsung Galaxy A35 5G

Review Samsung Galaxy A35 5G | Jagofon
Image Source: detikInet

Spesifikasi Utama Galaxy A35 5G

  • Layar: 6.6 inci Super AMOLED, FHD+, 120Hz refresh rate.
  • Prosesor: Exynos 1380 (5nm).
  • RAM: 6GB/8GB.
  • Penyimpanan: 128GB/256GB (dapat diperluas dengan microSD).
  • Kamera: Triple camera (50MP utama OIS, 8MP ultrawide, 5MP macro).
  • Baterai: 5.000 mAh dengan fast charging 25W.
  • Sistem Operasi: Android 14 dengan One UI 6.

Kelebihan Galaxy A35 5G

  • Desain modern dan stylish dengan modal material Gorilla Glass Victus+ pada layar dan IP67 rating.
  • Speaker nya sudah stereo yang nyaman didengar ketika mendengarkan musik atau menonton film.
  • Performa sangat baik untuk gaming dan multitasking berkat SoC Exynos 1380.
  • Kamera utama 50 MP nya dilengkapi OIS dan bisa merekam video berkualitas hingga 4K di 30fps.
  • Dibekali sistem keamanan Knox Vault dan major upgrade OS hingga 4 kali.
  • Baterai berukuran relatif besar dengan fast charging merupakan kombinasi yang pas untuk menunjang masa hidup yang lebih panjang.

Kekurangan Galaxy A35 5G

  • Bodi dan bezel masih sedikit tebal dengan ukuran 8,2 mm dan berat mencapai 209 gram.
  • Tidak disertai adaptor charger saat membeli unit baru.

Harga

Harga Galaxy A35 5G per Maret 2025 sekitar Rp. 3,2 jutaan. Jagoans yang ingin memiliki HP berkelas dengan performa yang bisa diandalkan, ponsel ini bisa menjadi jawabannya.

Baca juga: HP Samsung RAM Besar di Harga 3 Jutaan

Kesimpulan

Beberapa daftar HP Samsung 3 jutaan terbaik diatas bisa menjadi bahan pertimbangan Jagoans sebelum memilih HP impian kamu. Namun jika dinilai dari spesifikasinya, Samsung Galaxy A53 5G cukup stand-out sebagai opsi paling solid di segmen harga 3 jutaan pada Maret 2025.

Dengan layar AMOLED 120Hz, kamera berkualitas tinggi, dan dukungan pembaruan jangka panjang, Galaxy A53 5G menawarkan value paling tinggi untuk dana yang dikeluarkan.

Namun, jika Jagoans mencari opsi yang lebih terjangkau, Samsung Galaxy A14 5G juga layak untuk dipertimbangkan.

Langsung cek Jagofon seketika kamu sudah memutuskan HP Samsung 3 jutaan mana yang cocok dengan budget dan kebutuhanmu. Jangan ragu beli HP bekas di Jagofon karena semua produk Jagofon sudah lolos tes 90+ titik fungsi dan terjamin berkualitas.

Kapan lagi kamu beli HP bekas bergaransi? Cuma Jagofon lah! Ada garansi 7 hari uang kembali, 30 hari gratis garansi mesin, dan 6 bulan garansi mesin dengan tambahan biaya. Jadi pembeli yang pintar! Kamu bisa dapatkan HP bekas yang kualitasnya setara dengan HP baru, namun harganya lebih terjangkau!