Rekomendasi Harga Samsung S Series Terbaru
Mencari ponsel kawakan dengan performa tak terkalahkan dari merek Samsung sangat mudah. Tinggal cari Samsung S Series, maka tersuguh beberapa model HP flagship dengan spesifikasi tingkat tinggi yang siap memenuhi kebutuhan Jagoans akan dunia telekomunikasi dan berbagai fitur canggih lainnya.
Lini seri yang menjadi parameter seberapa jauh teknologi ponsel Samsung berjalan ini selalu dinanti kehadiran model terbarunya, terutama bagi penikmat perkembangan teknologi untuk mengetahui langkah inovasi baru apa yang disematkan kepada ponselnya.
Nah buat Jagoans yang sedang merencanakan untuk beli dan penasaran dengan kinerjanya, berikut rekomendasi harga Samsung S Series terbaru 2024 yang bisa kamu jadikan bahan pertimbangan sebelum membelinya.
Baca juga: Samsung Perpanjang "Usia" Galaxy S20 Series dan Galaxy S20 FE, Worth untuk tahun 2025 kedepan?
Samsung Galaxy S20 FE
Hadir pada tahun 2020, Samsung Galaxy S20 FE (Fan Edition) menyuguhkan performa flagship dengan harga yang relatif murah. Kinerjanya sudah cukup untuk menjalankan game berat dengan dukungan SoC Exynos 990 dan sokongan RAM 6/8GB dan penyimpanan hingga 256GB. Untuk menunjang masa hidupnya, ponsel ini dibekali baterai 4500 mAh dan fast charging 25W.
Komposisi kamera berkelas dengan menghadirkan kamera utama 12 MP (f/1.8) OIS + kamera telefoto 8 MP (f/2.4) OIS, 3x optical zoom + kamera ultrawide 12 MP (f/2.2) + kamera depan 32 MP (f/2.2) bisa merekam video hingga kualitas 4K@60fps dengan stabil. Harga Samsung Galaxy S20 FE terbaru hanya Rp. 3 jutaan di Jagofon!
Samsung Galaxy S20 Ultra
Samsung Galaxy S20 Ultra hadir pada tahun 2020 dengan menyuguhkan peningkatan signifikan dari seri sebelumnya, Galaxy S10. Bermodal chipset Exynos 990 serta pilihan RAM 12GB atau 16GB dan memori internal hingga 512, daya kerjanya melonjak cukup jauh dari pendahulunya.
Tak hanya itu chipsetnya juga lebih efisien, dengan kapasitas baterai 5000 mAh, ponsel ini bisa mendampingi kamu seharian tanpa masalah. Kemudian ponsel ini didukung pengisian ulang cepat 45W yang bisa kamu andalkan.
Seri ini mulai mengadaptasi sensor kamera beresolusi besar. Kamera utamanya dibekali sensor 108 MP (f/1.8) OIS + kamera periskop 48 MP (f/3.5) OIS, 4x optical zoom, 10x hybrid zoom + kamera ultrawide 12 MP (f/2.2) + sensor TOF 3D (depth) 0.3 MP (f/1.0) + kamera depan 40 MP (f/2.2). Sehingga hasil jepretannya menjadi lebih detail dan cerah.
Harga Samsung S20 Ultra terbaru cuma Rp. 5 jutaan di Jagofon. Jagoans yang berminat mengganti HP dengan sentuhan flagship bisa langsung CoD dengan tim kami dan gratis ongkir!
Samsung Galaxy S21 FE
Rekomendasi Samsung seri S selanjutnya ada Galaxy S21 FE. Ponsel elegan dengan sentuhan warna yang adem ini memiliki performa bak monster di kelasnya. Hadir dengan chipset Exynos 2100 atau Snapdragon 888 5G, S21 FE mampu menjalankan aplikasi apapun dengan lancar, bahkan hingga saat ini. Baterainya juga cukup mumpuni dengan bekal kapasitas 4500 mAh.
Kameranya tak begitu spesial tapi masih mumpuni untuk menjepret momen berharga. Kamera utamanya dibekali sensor 12 MP (f/1.8) OIS + kamera telefoto 8 MP (f/2.4) OIS, 3x optical zoom + kamera ultrawide 12 MP (f/2.2) + kamera depan 32 MP (f/2.2), membuatnya menjadi alat fotografi praktis tanpa khawatir dengan kualitas jepretan dan perekaman videonya.
Harga Samsung Galaxy S21 FE tahun ini cuma Rp. 4,9 jutaan di Jagofon. Jagoans yang ingin tampil beda, yuk langsung order produknya di Jagofon!
Samsung Galaxy S22 Ultra
Memberikan kualitas terbaik bagi Samsung mungkin sudah menjadi filosofi perusahaan. Hal ini tertuang ke dalam model Samsung Galaxy S22 Ultra yang memiliki kinerja gahar pada masanya. Bermodal dapur pacu Snapdragon 8 Gen 1 dengan sokongan RAM 12GB membuat ponsel ini tak terkalahkan dalam hal performa gaming dan multitasking.
Baterai berakapasitas 5000 mAh yang cukup besar dan dibantu dengan chipset yang lebih efisien, ponsel ini bisa bertahan seharian dengan hanya satu kali pengecasan. Fitur Super Fast Charging 45W disematkan untuk mendapatkan durasi isi ulang daya lebih cepat.
Sektor kamera ditenagai oleh kamera utama 108 MP (f/1.8) OIS +kamera telefoto 10 MP (f/2.4) OIS, 3x optical zoom + kamera periskop 10 MP (f/4.9) OIS, 10x optical zoom + kamera ultrawide 12 MP (f/2.2) + kamera depan 40 MP, f/2.2. Perekaman video berkualitas 8K@24fps bisa tersaji dengan menggunakan kamera utamanya dan 4K@60fps pada kamera depannya.
Harga Samsung Galaxy S22 Ultra terbaru masih seharga Rp. 10 jutaan. Jagoans yang sudah menabung bisa cek website Jagofon untuk membeli ponsel ini. Tenang aja, semua produk di Jagofon sudah bergaransi sampai dengan 6 bulan ya Jagoans!
Samsung Galaxy S23+
Hadir di tahun 2023, Samsung Galaxy S23+ hadir membawa kinerja kelas flagship buat Jagoans si paling produktif. Berbekal SoC Snapdragon 8 Gen 2 dengan dukungan RAM 8GB dan penyimpanan hingga 512GB, ponsel ini bisa mempermudah urusan produktivitas sekaligus hiburan kamu.
Baterai berkapasitas 4700 mAh dirasa sudah cukup untuk membantu kamu menyelesaikan tugas harian tanpa harus repot charge ulang HP kamu berkali-kali.
Kamera unggul dengan komposisi kamera utama 50 MP (f/1.8) OIS + kamera telefoto 10 MP (f/2.4) OIS, 3x optical zoom + kamera ultrawide 12 MP (f/2.2) 120˚ + kamera depan 12 MP (f/2.2) memungkinkan kamu menghasilkan jepretan bak fotografer profesional. Perekaman kamera utama hingga 8K@30fps bisa kamu jadikan video berkualitas untuk kebutuhan konten.
Harga Samsung S23+ 5G di Jagofon mulai dari Rp. 9,5 jutaan. Yuk cek produknya sebelum kehabisan!
Samsung Galaxy S24 Ultra
HP Samsung Seri S paling canggih sampai saat ini masih dipegang oleh Galaxy S24 Ultra. Kinerja gaharnya ditenagai SoC Snapdragon 8 Gen 3 dengan bantuan RAM 12GB serta memiliki kapasitas penyimpanan sampai 1TB. Baterai 5000 mAh dan pengisian ulang cepat 45W tersedia untuk menjaganya tetap hidup seharian.
Kamera ultra dengan sensor 200 MP (f/1.7) multi-directional PDAF, OIS + kamera telefoto 10 MP (f/2.4) OIS, 3x optical zoom + kamera periskop 50 MP (f/3.4) OIS, 5x optical zoom + kamera ultrawide 12 MP (f/2.2) 120˚ + kamera depan 12 MP (f/2.2) menyuguhkan gambar yang detail dan tajam.
Harga resmi Galaxy S24 Ultra bervariasi tergantung kapasitas penyimpanannya. Untuk versi 12GB/256GB seharga Rp. 19.999.000, versi 12GB/512GB seharga Rp. 21.999.000, dan versi 12GB/1TB seharga Rp. 25.999.000.
Baca juga: Agar Tak Terjebak, Ini Mitos dan Fakta Samsung S24 Ultra!
Samsung Galaxy S24 FE
Samsung Galaxy S24 FE, HP keluaran terbaru yang direncanakan rilis bulan Oktober 2024 ini hadir dengan desain kompak bertenaga flagship. Kinerja cepatnya dibekali SoC bawaan Samsung, yakni Exynos 2400e yang memiliki CPU 10-core (deca-core) berkecepatan maksimum 3.11 GHz. RAM nya berkapasitas 8GB RAM dengan pilihan penyimpanan sampai 512GB.
Kameranya memiliki 3 kamera belakang + 1 kamera depan dengan komposisi kamera utama 50 MP (f/1.8) OIS + kamera telefoto 8 MP (f/2.4) OIS, 3x optical zoom + kamera ultrawide 12 MP (f/2.2) 123˚ + kamera depan 10 MP (f/2.4). Kameranya bisa menghasilkan video 8K@24fps pada kamera utama dan 4K@60fps pada kamera depannya.
Harga Galaxy S24 FE Rp. 9.999.000 untuk varian 8GB/256GB saat masa Pre-order.
HP Samsung S Series Berkualitas? Cek Jagofon!
Samsung Seri S mana nih yang pas dengan kebutuhan Jagoans? Temukan model Samsung S Series berkualitas di Jagofon dengan harga kompetitif. Jagofon bukan toko, melainkan marketplace HP bekas Indonesia yang memberikan pengalaman baru bagimu dalam membeli HP impian yang berkualitas.
Jangan khawatir, semua produk Jagofon sudah lolos tes 90+ titik fungsi dan terjamin berkualitas. Kapan lagi kamu beli HP bekas bergaransi? Cuma Jagofon lah! Ada garansi 7 hari uang kembali, 30 hari gratis garansi mesin, dan 6 bulan garansi mesin dengan tambahan biaya.
Beli HP/gadget bekas Jagofon nggak bikin repot, kita siap antar HP impianmu sampai depan rumah. Eits, tapi kalau mau ketemu kita juga bisa kok, ada metode COD khusus wilayah Jakarta dan Self-Pickup ke kantor Jagofon!