Serba-Serbi Galaxy S24, Simak Jajarannya Disini!
Awal tahun 2024 menjadi tanda bertambahnya serba-serbi jajaran Samsung Galaxy Seri S yang baru. Ya, Samsung memperkenalkan HP flagship terbarunya, yakni Seri S24 pada Bulan Januari 2024.
Sama seperti seri sebelumnya, Samsung Galaxy S24 Series terdiri dari 3 model, yakni Samsung Galaxy S24, Samsung Galaxy S24+, dan Samsung Galaxy S24 Ultra.
Beberapa peningkatan untuk Seri S24 ini terasa hanya ada beberapa pada sektor penting tertentu. Hal ini terasa dari desainnya yang mirip dengan seri pendahulunya, S23 Series. Namun untuk jelasnya, yuk kita simak spesifikasi jajaran Samsung Galaxy S24 Series berikut.
Desain
Diantara jajaran Seri S24, Samsung S24 Ultra menjadi ponsel yang memiliki ukuran dan berat yang lebih unggul. Memiliki dimensi bodi 162,3 x 79 x 8,6 mm dengan berat 232 gram, S24 Ultra menjadi ponsel paling bongsor diantara S24 (147 x 70,6 x 7,6 mm dengan berat 167 gram) dan S24+ (158,5 x 75,9 x 7,7 mm dengan berat 196 gram).
Sementara itu untuk pilihan warna, Samsung S24 dan S24 plus memiliki pilihan yang identik, yakni Onyx Black, Marble Grey, Cobalt Violet, Amber Yellow, Jade Green, Sandstone Orange, dan Sapphire Blue. Untuk Galaxy S24 Ultra kamu bisa memilih antara warna Titanium Black, Titanium Gray, Titanium Violet, Titanium Yellow, Titanium Blue, Titanium Green, atau Titanium Orange.
Desain warna yang ciamik dipadu dengan menerapkan layar flat, pengalaman menggenggam S24 dan S24 menjadi lebih asik ketika digenggam menggunakan satu tangan. Untuk S24 Ultra, karena ukurannya yang bongsor, kamu wajib menggunakan 2 tangan untuk mencegah slip atau terjatuh.
Sementara itu, build quality S24 dan S24+ dilapisi oleh Gorilla Glass Victus 2 di bagian depan dan belakangnya dan aluminium di bagian frame nya. Untuk Galaxy S24 Ultra, Samsung menyematkan Corning Gorilla Armor untuk bagian depan dan belakangnya, kemudian memakai bahan titanium grade 2 untuk memperkokoh frame nya. Kemudian seperti biasa, pada model S24 Ultra dilengkapi dengan S-Pen.
Untuk ketahanan lainnya, semua model di seri ini dilengkapi sertifikat IP68 yang tahan debu dan air sampai kedalaman 1,5 meter selama 30 menit.
Samsung Galaxy S24 Ultra menjadi ponsel yang memiliki layar paling lebar dari saudaranya di 6,8 inchi. Sementara itu S24 menjadi model yang paling kecil di 6,2 inchi, dan S24+ si anak tengah dengan ukuran layar 6,7 inchi.
Sementara itu ketiga model ini memiliki panel layar yang sama, yakni Dynamic LTPO AMOLED 2X dengan kemampuan refresh rate 120Hz dan memiliki kecerahan puncak di 2600 nit serta didukung HDR10+.
Kemudian resolusinya berada pada 1440 x 3120 pixel pada model S24+ dan S24 Ultra. Untuk S24 reguler hanya sampai Full HD+ (1080 x 2340 pixel). Untuk kerapatan pixelnya, S24 berada pada 416 ppi, S24+ di 513 ppi dan S24 Ultra di 505 ppi.
Jika dibandingkan, Samsung Galaxy S24 Ultra menyuguhkan fitur layar yang ultimate dengan pengalaman yang akan memanjakan mata Jagoans. Selain memiliki layar yang lebih luas, teknologi terbarunya juga bisa menyuguhkan warna yang immersive.
Performa Jajaran Samsung S24
Spesifikasi Samsung Galaxy S24
- Layar: Dynamic AMOLED 2X 6,2 inci
- SoC: Exynos 2400 (Internasional), Snapdragon 8 Gen 3 (USA, Kanada, China)
- RAM: 8 GB
- Memori Internal: 128 GB, 256 GB, 512 GB
- Kamera: 50 MP (wide), 12 MP (ultrawide), 10 MP (telephoto)
- Baterai: Li-Ion 4000 mAh
Spesifikasi Samsung Galaxy S24+
- Layar: Dynamic AMOLED 2X 6,7 inchi
- SoC: Exynos 2400 (Internasional), Snapdragon 8 Gen 3 (USA, Kanada, China)
- RAM: 12 GB
- Memori Internal: 256 GB, 512 GB
- Kamera: 50 MP (wide), 12 MP (ultrawide), 10 MP (telephoto)
- Baterai: Li-Ion 4900 mAh
Spesifikasi Samsung Galaxy S24 Ultra
- Layar: Dynamic AMOLED 2X 6,8 inchi
- SoC: Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3
- RAM: 12 GB
- Memori Internal: 256 GB, 512 GB, 1 TB
- Kamera: 200 MP (wide), 12 MP (ultrawide), 10 MP (telephoto), 50 MP (periscope telephoto)
- Baterai: Li-Po 5000 mAh
Seperti biasa Samsung melakukan fragmentasi pada model ponselnya. Pada model S24 dan S24+ disematkan chipset dengan 2 versi, yakni Exynos 2400 untuk pasar global dan Snapdragon 8 Gen 3 untuk pasar USA, Kanada, dan China. Sementara itu untuk model S24 Ultra menggunakan chipset Snapdragon 8 Gen 3 secara global.
Untuk versi Exynos disematkan GPU Xclipse 940, sementara itu untuk versi Snapgragon 8 Gen 3 dibantu GPU Adreno 750 (1 GHz) untuk mempermulus pemrosesan grafisnya.
Untuk prosesornya , versi Exynos memiliki 10 core (Deca-core) yang terdiri dari 1 core prime 3,2 GHz Cortex-X4, 2 core performa 2,9GHz Cortex-A720, 3 core performa 2,6GHz Cortex-A720, dan 4 core efisiensi daya 1,95GHz Cortex-A520. Untuk versi Snapdragon 8 Gen 3, prosesornya memiliki 8 core (Octa-core) yang terdiri dari 1 core prime 3,39GHz Cortex-X4, 3 core performa 3,1GHz Cortex-A720, 2 core 2,9GHz Cortex-A720, dan 2 core hemat daya 2,2GHz Cortex-A520.
Sementara itu untuk menyempurnakan performanya, Samsung Galaxy S24+ dan S24 Ultra memiliki RAM 12 GB dengan pilihan memori internal 256 GB, 512 GB dan 1TB (khusus S24 Ultra) dengan teknologi UFS 4.0. Untuk S24 reguler, ada pilihan RAM 8 GB dan 12 GB serta pilihan memori internal di 128 GB (UFS 3.0), 256 GB dan 512 GB (UFS 4.0).
Untuk ukuran kapasitas baterai, berturut-turut Samsung S24, S24+ dan S24 Ultra memiliki kapasitas 4000 mAh, 4900 mAh, dan 5000 mAh. Secara teori, semakin besar daya baterai, semakin lama pula masa pakainya. Apalagi ponsel ini dilengkapi chipset keluaran terbaru yang mempunyai teknologi efisiensi daya yang tergolong bagus.
Untuk membuktikannya, GSMArena melakukan pengetesan active use untuk mengetahui seberapa bagus daya baterai yang dimiliki ketiga model ini. Untuk S24 memiliki skor active use 12:06h, S24+ memiliki skor active use 12:30h, sementara itu untuk S24 Ultra memiliki skor 13:49h.
Untuk pengisian daya cepat, S24+ dan S24 Ultra dibekali dengan teknologi Super Fast Charging 45W yang mampu mengisi daya 74% selama 30 menit untuk S24+ dan 69% untuk S24 Ultra. Sementara itu S24 reguler hanya dibekali 25W dan mampu mengisi daya sebanyak 56% hanya dalam waktu 30 menit.
Kamera Fenomenal
Perbedaan mencolok ada pada sektor kamera Samsung Galaxy S24 Series. Pasalnya konfigurasi kamera utama Samsung Galaxy S24 Ultra jauh berbeda dengan kedua saudaranya. Model ini memiliki konfigurasi 4 kamera belakang yang terdiri dari 200 MP (f/1.7) kamera utama dengan jarak fokus 24mm dengan fitur multi-directional PDAF, dan dilengkapi teknologi laser AF dan OIS.
Selain itu, S24 Ultra dilengkapi kamera periskop beresolusi 50MP dengan kemampuan 5x zoom, 10 MP kamera telefoto dengan kemampuan 3x optical zoom, dan terakhir ada kamera ultrawide dengan resolusi 12 MP yang bisa menangkap gambar sampai dengan sudut 120˚.
Sementara itu kamera S24 dan S24+ memiliki konfigurasi yang identik. Yakni memiliki 3 kamera belakang dengan kamera utama beresolusi 50 MP (f/1.8) dengan jarak fokus 24mm serta memiliki fitur Dual Pixel PDAF dan OIS. Kemudian ada kamera telefoto 10 MP (f/2.4) dengan kemampuan 3x optical zoom, serta kamera ulrawide 12 MP (f/2.2) dengan fov 120˚.
Kamera depan 3 model ponsel ini memiliki konfigurasi yang sama di 12 MP (f/2.2) dengan jarak fokus 26mm dan memiliki fitur Dual Pixel PDAF. Untuk perekaman videonya juga sama-sama mampu menghasilkan kualitas 8K di 24/30fps, 4K di 30/60fps (+120fps di S24 Ultra), 1080p di 30/60/240fps, dan memiliki kualitas HDR10+, stereo sound, dengan dilengkapi teknologi gyro-EIS.
Untuk hasil fotonya, jangan ditanya lagi ya Jagoans. Kamu tidak perlu menjadi seorang fotografer profesional saat memakai Samsung Galaxy S24 Series. Hasilnya memiliki detail yang bagus, noise yang minim dan ketajaman yang pas. Hasilnya juga menyuguhkan dynamic range yang luas sehingga menyuguhkan gambar dengan kualitas yang tinggi.
Berikut contoh hasil jepretan kamera Samsung Galaxy S24 Series.
Baca juga: Kupas Tuntas Spesifikasi dan Harga Samsung S24 Ultra!
Cek Jajaran Samsung S24 di Jagofon!
HP flagship mana lagi yang mampu menandingi Samsung Galaxy S24 Series? Selain desainnya yang terlihat kokoh dan elegan, performa dan kameranya tak diragukan. Oleh karena itu, buat para Jagoans yang bukan golongan mendang-mending, yuk kita yakinkan lagi dengan melihat beberapa alasan beli Samsung Galaxy S24 Series di bawah ini.
Alasan Beli Samsung Galaxy S24
- Ukuran compact namun kokoh
- Chipset mumpuni baik itu versi Exynos atau Snapdragon
- Sektor kamera tidak diragukan lagi kemampuannya
Alasan Beli Samsung Galaxy S24+
- Layar kualitas terbaik
- Chipset mampu menjalankan tugas apapun dengan lancar
- Sektor kamera mumpuni
- Daya baterai efisien
Alasan Beli Samsung Galaxy S24 Ultra
- Layar lebar dengan resolusi WQHD menyuguhkan pengalaman menonton dan bermain game dengan sempurna
- Chipset Snapdragon generasi teranyar dan khusus untuk Galaxy menyuguhkan performa yang top-notch
- Memori yang besar ditambah teknologi terbaru UFS 4.0 menyuguhkan kecepatan pemrosesan data yang cepat
- Daya baterai mumpuni untuk HP yang bongsor.
Wah, buat Jagoans yang ingin mengantongi HP flagship dari Samsung ini namun berharap memiliki harga yang miring, harap bersabar ya, ditunggu kehadirannya di katalog Jagofon. Namun buat kamu yang sudah menabung dan merencanakan beli jajaran Samsung S23 atau S22, langsung aja cek website Jagofon. Harga pasti lebih murah tapi kualitas masih jempolan.
Jagofon sebagai spesialis HP bekas menyediakan berbagai jenis HP impianmu. Setiap produk sudah melalui serangkaian tes di 90+ titik fungsi HP yang membuat HP-nya 100% berfungsi seperti HP baru.
Jangan khawatir, semua produk Jagofon bergaransi mesin 1-6 bulan loh! Cukup checkout HP impianmu di website Jagofon, tunggu produknya sampai depan rumahmu deh. Psst, gratis ongkir loh untuk Pulau Jawa!