JagofonSpesialis HP Second Indonesia

Tes Kelayakan Redmi Note 8 di Mei 2024

Xiaomi Redmi Note 8 128GB | Giá rẻ, chính hãng, nhiều khuyến mãi
Source : thegioididong.com

Untuk kamu penggemar smartphone android, pasti tidak asing lagi dengan brand smartphone Redmi yang satu ini. Redmi sendiri adalah sebuah sub-merek milik perusahan elektronik asal Tiongkok, Xiaomi. Namun, pada 10 Januari 2019 Redmi kemudian menjadi sebuah sub-merek terpisah dari Xiaomi.

Baca juga : Kenali Sejarah dan Jajaran HP Xiaomi Disini!

Menyediakan beragam pilihan, mulai dari ponsel entry level, mid-range, hingga flagship, ponsel Redmi menjadi salah satu smartphone paling laris di Indonesia. Selain dibandrol dengan harga yang terjangkau, smartphone besutan Redmi juga menghadirkan beragam fitur menarik, mulai dari performa, kamera, hingga baterai yang tahan lama.

Kali ini Jagofon akan memberikan salah satu rekomendasi smartphone entry level dari Redmi, yaitu Redmi Note 8. Diluncurkan pada tahun 2019 lalu, apakah smartphone besutan Redmi ini masih worth to buy di tahun 2024? Yuk simak jawabannya di artikel berikut!

Performa

Redmi Note 8: Spesifikasi, Kelebihan dan Kekurangannya - Blibli Friends
Source : Blibli.com

Ketika membahas sebuah smartphone, performa menjadi salah satu faktor penting yang harus dipertimbangkan. Untuk Redmi Note 8 sendiri performanya tergolong mulus dengan chipset Qualcomm SDM665 Snapdragon 665 dan sistem operasi bawaan Android 9 yang masih dapat di-upgrade.

Berdasarkan pengujian, Redmi Note 8 ini memperoleh skor 141.915, atau dengan kata lain, peningkatan performanya mencapai 10% dibandingkan dengan Redmi versi sebelumnya, yaitu Note 7 yang dibekali dengan chipset Snapdragon 660.

Berdasarkan review dari yangcanggih.com, untuk bermain game ringan dan berat, Redmi Note 8 juga masih terbilang lancar, contohnya saja pada game Asphalt 9 dan juga PUBG mobile.

Untuk mendukung performanya, Redmi Note 8 juga dilengkapi dengan RAM 6 GB dan pilihan penyimpanan yang besar hingga 128 GB, masih terbilang worth it untuk dibeli di tahun 2024 ini.

Dari segi kenyamanan tampilan layarnya, Redmi Note 8 ini berukuran 6,3 inch, menggunakan IPS LCD yang dilindungi dengan Corning Gorilla Glass 5, cocok untuk aktivitas ponsel sehari-hari, seperti chatting, membaca dokumen, scrolling sosial media atau pun menonton multimedia.

Kamera

Mencoba Performa Gaming Redmi Note 8, Smartphone Terjangkau Dengan  Snapdragon 665 - YANGCANGGIH.COM
Source : yangcanggih.com

Jagoans sedang mencari HP entry level dengan kamera yang lumayan? Redmi Note 8 ini mungkin bisa jadi alternatif pilihan kamu. Mengusung konsep quad camera atau yang dikenal juga dengan empat kamera, Redmi Note 8 dilengkapi dengan kamera utama yang memiliki resolusi 48 MP.

Di sisi lain, juga terdapat lensa ultrawide beresolusi 8 MP dan 2 MP untuk lensa macro dan depth. Redmi Note 8 juga dapat merekam video sampai dengan kualitas 4K pada kecepatan 30 fps. Sedangkan kamera depannya telah beresolusi 13 MP, masih dapat menghasilkan selfies yang ciamik.

Di samping resolusinya yang cukup mumpuni, Redmi Note 8 juga dilengkapi dengan AI Camera yang dapat membuat kameranya menghasilkan gambar yang lebih tajam dan jernih. Untuk Jagoans yang penasaran dengan hasil jepretan dari Redmi Note , kamu dapat melihatnya pada gambar berikut :

Source : tek.id
Source : Liputan6.com

Baterai

Review Xiaomi Redmi Note 8 Indonesia Warna Hitam - Handphone Murah 2 Jutaan  dengan 4 Kamera Belakang | Santertainment Indonesia
Source : Santentertaiment

Selain performanya yang cepat, Redmi Note 8 ini juga dibekali dengan baterai yang cukup besar dengan kapasitas 4000 mAh. Dilansir dari blibli.com, Redmi Note 8 ini diklaim dapat bertahan selama kurang lebih 13 jam untuk penggunaan aktivitas ponsel yang normal.

Di samping itu, Redmi Note 8 juga telah mendukung pengisian daya cepat atau fast charging dengan adapter 18W. Cocok untuk Jagoans dengan mobilitas yang tinggi dan tidak memiliki banyak waktu untuk pengisian daya baterai.

Dilansir dari carisinyal.com, Redmi Note 8  ini dapat terisi sebanyak 37% dalam retang waktu setengah jam dan terisi 81% dalam waktu satu jam. Bisa dikatakan, Redmi Note 8 ini masih tergolong worth buying di tahun 2024 untuk ponsel entry level.

Konektivitas

Redmi Note 8 Review - Great Value For Money Without Compromise
Source : XDA Developers

Walaupun belum mendukung jaringan 5G untuk internet yang lebih cepat, Redmi Note 8 masih dilengkapi Wi-Fi 802.11 dan Bluetooh 4.2 untuk dukungan konektivitasnya. Namun, hal tersebut masih terbilang wajar karena ponsel ini masih termasuk entry level dengan harga terjangkau dan memang mengedepankan performa.

Selain itu, fitur keamanan seperti fingerprint, juga tersedia dan diletakkan pada bagian belakang ponsel. Meskipun desainnya terbilang jadul, fingerprint di bagian belakang ponsel ini cukup efisien dan memudahkan pengguna dalam membuka kunci ponsel. Untuk membantu pengguna mendengarkan audio, Redmi Note 8 juga masih menyediakan jack audio 35 mm dan juga fitur radio.

Di sisi lain, Redmi Note 8 memang belum mendukung fitur NFC untuk transaksi online, seperti melakukan top-up e-money. Namun, di sisi lain, Redmi Note 8 ini masih dapat diandalkan karena telah menggunakan USB Type-C yang universal untuk melakukan pengisian daya, sehingga pengguna tidak perlu repot-repot untuk membawa jenis kabel lain untuk perangkat lainnya.

Cek Redmi Note 8 di Jagofon!

Gimana nih Jagoans? setelah mengetahui spesifikasi lengkap dari Redmi Note 8, apakah kamu tertarik untuk membelinya? Untuk kamu yang masih bingung, berikut beberapa poin penting yang membuat Redmi Note 8 masih terbilang worth it untuk dibeli di tahun 2024 :

  • Memiliki performa yang mulus dengan chipset mumpuni yaitu Qualcomm SDM665 Snapdragon 665 dan sistem operasi bawaan Android 9.
  • Memiliki penyimpanan internal yang besar hingga 128 GB dan RAM 6 GB.
  • Kamera masih cukup baik dengan resolusi 48 MP untuk kamera utama dan 13 MP untuk kamera depan.
  • Baterai awet seharian dengan kapasitas 4000 mAh yang dapat bertahan hingga 13 jam.
  • Menggunakan USB Type-C yang universal yang didukung dengan fitur fast charging 18 Watt.

Dibandrol dengan harga 1 jutaan aja, kamu bisa mendapat ponsel entry level yang canggih ini di Jagofon lho! Dijamin, kamu akan mendapat full aksesoris sesuai box baru dan 7 hari uang kembali jika HP terbukti tidak berfungsi.

Jagofon sendiri bukan toko, melainkan marketplace HP dan gadget bekas Indonesia yang memberikan pengalaman baru bagimu dalam membeli HP impian yang berkualitas.

Kamu juga nggak perlu khawatir Jagoans, karena semua produk Jagofon sudah lolos tes 90+ titik fungsi dan terjamin berkualitas. Semua gadget dan HP bekas di Jagofon lolos uji kelayakan sehingga yang sampai di tanganmu adalah HP dan gadget dengan kualitas terbaik.

Kapan lagi kamu beli HP dan gadget bekas bergaransi? Cuma Jagofon lah! Ada garansi 7 hari uang kembali, 30 hari gratis garansi mesin, dan 6 bulan garansi mesin dengan tambahan biaya.

Beli HP dan gadget bekas Jagofon nggak bikin repot, kita siap antar HP dan gadget impianmu sampai depan rumah. Eits, tapi kalau mau ketemu kita juga bisa kok, ada metode COD khusus wilayah Jakarta dan Self-Pickup ke kantor Jagofon!

Jika kamu berada di wilayah Jakarta, kamu dapat checkout HP dan gadget impianmu dengan metode COD atau Self-pickup ke kantor Jagofon dan konsultasi langsung dengan tim kami! Tunggu apalagi? yuk segera dapatkan beragam HP dan gadget impianmu hanya di Jagofon!