JagofonSpesialis HP Second Indonesia

iPhone X: Line Up iPhone Revolusioner.

Source : CNET

Publik pernah dihebohkan oleh desain terbaru dari iPhone saat Apple mengumumkan model terbarunya yaitu iPhone X. Pasalnya, Apple merombak desain smartphone andalannya ini, khususnya material yang digunakan, layar, serta desain kameranya. Dirilis pada November tahun 2017, iPhone ini merupakan versi upgrade dari iPhone 8, setelah Apple tidak meluncurkan seri ke-9 nya.

Memiliki beragam tipe yang dapat disesuaikan dengan pengguna, iPhone ini memiliki varian model yaitu iPhone X, iPhone XS, iPhone XS Max, serta iPhone XR. Di samping itu, iPhone ini memiliki bodi baja anti karat serta bermaterial kaca di bagian depan dan belakang. Series iPhone X juga hadir dalam warna-warna soft dan elegan, kecuali untuk seri iPhone XR yang tersedia dalam warna-warna yang cerah.

Selan itu, iPhone X juga merupakan model pertama milik Apple yang mengusung layar penuh dengan bezel tipis. Fitur unguul dan terbaru lainnya adalah penggunaan Face ID untuk membuka kunci ponsel yang sangat memudahkan pengguna. Cukup dengan melihat ponsel secara sekilas saja, ponsel pengguna dapat terbuka karena terdapat sistem kamera modern TrueDepth yang dilengkapi teknologi canggih untuk memetakan geometri wajah secara akurat.

Apple juga mengklaim bahwa kemungkinan bahwa ada orang lain yang dapat melihat layar iPhone dengan membukanya menggunakan Face ID adalah kurang dari 1 berbanding 1.000.000. Sebagai perlindungan tambahan, Face ID hanya memperbolehkan lima kegagalan upaya mencocokkan sebelum meminta kode sandi. Penasaran dengan beragam spesifikasi menarik dari jajaran series iPhone X? Yuk simak artikel berikut!

Baca juga: Inilah Lineup iPhone 11 Dengan Harga Bekas Tahun 2023

iPhone X

Source : Koran Mandala.com

Seri pertama dari iPhone X ini memiliki dimensi 143.6 x 70.9 x 7.7 mm dengan bobot 174 gram. Selain itu, desainnya juga terlihat mewah dengan lapisan kaca di bagian depan dan belakang yang juga dilengkapi gorilla glass yang anti goresan. Warna-warna yang ditawarkan terdiri dari Silver dan Space Gray yang cocok untuk Jagoans yang menyukai warna-warna monokrom.

Layar dari iPhone X telah menggunakan layar OLED dengan fitur Super Retina HD dan teknologi True Tone yang membuat tampilan layar semakin tajam dan memanjakan mata. iPhone X juga telah ditenagai oleh chip A11 Bionic dan memiliki pilihan kapasitas memori 64 GB dan yang paling besar sampai 258 GB. iPhone ini juga tahan air sampai kedalaman 1 meter selama kurang lebih 30 menit.

Untuk kameranya, iPhone X dilengkapi dengan kamera beresolusi 12 MP untuk kamera utama dan 7 MP untuk kamera depan. Selain itu, iPhone ini juga memiliki kemampuan fotografi yang baik dengan adanya lensa ultra-wide dan mode potret. Kameranya juga dapat mengambil video hingga resolusi 4K. Selain itu, iPhone X ini memiliki ketahanan baterai hingga 13 jam untuk pemutaran video.

iPhone XS

Source : nextrealty.com

Series selanjutnya dari iPhone X adalah iPhone XS. Berdimensi 14,36 x 7,09 x 0,77 mm dan bobot 177 gram, iPhone ini memiliki sedikit upgrade dari iPhone X sebelumnya. Fitur terbaru yang mencolok dari iPhone XS ini adalah prosesornya yang ditingkatkan oleh Apple dengan menyisipkan chip A12 Bionic. Prosesor ini tentunya membuat ponsel bekerja lebih cepat dan mulus.

Selain dari chipnya yang diperbaharui, iPhone XS ini juga mengeluarkan warna baru di samping Silver dan Space Gray yaitu Gold. Warna ini juga menjadi warna favorit di kalangan para pengguna wanita karena menambah kesan yang aesthetic. Secara umum, tidak ada perbedaan yang terlalu jauh jika dibandingkan dengan iPhone X.

Kamera dari iPhone XS ini juga masih memiliki resolusi yang sama dengan versi iPhone X sebelumnya, yaitu dengan resolusi 12 MP untuk kamera utama dan 7 MP untuk kamera depan. Penambahan fitur lainnya yang dapat dilihat pada iPhone XS adalah baterainya dan pilihan penyimpanannya.

Apple mengklaim bahwa iPhone XS memiliki baterai yang lebih awet jika dibandingkan dengan iPhone X dengan waktu pakai hingga 30 menit lebih lama. Untuk penyimpanannya, iPhone XS terdiri dari pilihan penyimpanan 64 GB, 256 GB dan 512 GB. Cocok untuk Jagoans yang membutuhkan ponsel dengan kapasitas memori yang besar.

iPhone XS Max

Source : 9to5Mac

Beralih ke model selanjutnya pada series X, terdapat model iPhone XS Max yang menjadi andalan dibandingkan seri iPhone X lainnya. Pasalnya, iPhone ini memiliki layar yang lebih besar dengan ukuran 6,5 inch dan dimensi 157.5 x 77.4 x 7.7 mm. Sama seperti iPhone XS, iPhone XS Max tersedia dengan warna Space Gray, Silver, dan Gold yang elegan.

iPhone XS Max juga dilengkapi oleh chip A12 Bionic dan tahan terhadap air serta kamera yang beresolusi 7 MP untuk kamera depan dan 12 MP di bagian belakang. Ponsel ini juga dapat melakukan perekaman video hingga 4K yang didukung oleh teknologi penstabilan video sinematik untuk resolusi 1080p dan 720p.

Untuk baterainya, iPhone XS Max ini memiliki kapasitas baterai yang paling tinggi diantara iPhone X lainnya dengan kapasitas 3174 mAh yang awet seharian. Cocok untuk kamu yang memiliki mobilitas tinggi tanpa khawatir untuk melakukan pengisian daya terus-menerus. Apple juga mengklaim bahwa iPhone XS Max ini dapat bertahan hingga 14 jam pemakaian.

iPhone XR

Source : iSpazio.net

Untuk kamu yang membutuhkan upgrade iPhone namun memiliki budget yang terbatas, mungkin kamu bisa mempertimbangkan untuk memilih iPhone XR. Namun, desain dari iPhone XR ini masih menggunakan desain dari iPhone generasi sebelumnya yaitu iPhone 8. Material yang digunakan untuk bodinya adalah aluminium dan kaca berdimensi 150.9 x 75.7 x 8,3 mm.

Untuk kamu yang menyukai warna cerah, kamu akan menyukai desain dan warna iPhone X ini karena iPhone XR tersedia dengan warna-warna yang cerah sampai yang gelap seperti kuning, koral, merah, biru, putih dan hitam. Desain kameranya juga masih memiliki desain kamera dari iPhone X dengan resolusi 12 MP untuk kamera utama dan 7 MP untuk kamera depan.

Jika berbicara soal layar, iPhone XR memiliki layar yang sedikit lebih besar dari iPhone X dan iPhone XS dengan ukuran 6,1 inch. Chipnya juga menggunakan A12 Bionic dan tersedia 64 GB dan 256 GB untuk penyimpanannya. Jika dilihat saksama, iPhone XR ini masih menggunakan layar Liquid Retina HD dengan teknologi IPS. Hal ini wajar dilakukan Apple untuk memangkas harganya agar lebih budget-friendly.

Baca juga: Inilah Lineup iPhone X Dengan Harga Bekas Tahun 2023

Kesimpulan

Untuk Jagoans yang tertarik membeli iPhone X series, berikut beberapa poin penting yang dapat kamu pertimbangkan sesuai dengan kebutuhan dan preferensi kamu :

  • iPhone X dapat menjadi pilihan untuk kamu yang menginginkan untuk meng-upgrade iPhone tapi juga membutuhkan layar yang luas, warna yang elegan, desain yang compact, dan kamera yang mumpuni,
  • Untuk kamu yang menyukai desain iPhone 8, menyukai warna-warna yang cerah, layar yang lebih luas, dan menginginkan fiutr-fitur yang ada pada iPhone X namun memiliki bugdet yang terbatas, kamu dapat memilih iPhone XR sebagai pilihan smartphone kamu.
  • Jika kamu mementingkan performa yang tinggi dengan fitur-fitur iPhone X yang canggih, baterai yang awet, serta layar yang lebih luas, dan memiliki budget yang lebih, iPhone XS Max dapat menjadi alternatif pilihan untuk kamu.
  • Untuk kamu yang ingin membeli iPhone X tapi membutuhkan penyimpanan dan baterai yang lebih awet, kamu dapat membeli iPhone XS.

Nah, gimana Jagoans? sudah memutuskan untuk membeli model iPhone Series X yang mana? penasaran dengan harganya?  mending langsung cek di Jagofon aja yuk! Jagofon merupakan marketplace spesialis gadget/HP bekas Indonesia yang memberimu kenyamanan dalam berbelanja gadget/HP bekas.

Kamu juga tidak perlu khawatir Jagoans, karena semua gadget/HP bekas di Jagofon lolos uji kelayakan sehingga yang sampai di tanganmu adalah HP/gadget dengan kualitas terbaik. Beli HP/gadget bekas di Jagofon seperti beli HP/gadget baru, karena HP/gadget punya jaminan garansi mesin 1-6 bulan.

Cukup checkout HP/gadget impianmu di website Jagofon, tunggu produknya sampai depan rumahmu deh. Psst, gratis ongkir loh untuk Pulau Jawa! Beli HP/gadget bekas Jagofon nggak bikin repot, kita siap antar HP/gadget impianmu sampai depan rumah. Tunggu apalagi? Yuk segera dapatkan HP/gadget impianmu hanya di Jagofon!