Produk Apple yang Pakai Charger Type C
Per peluncuran produk iPhone 15 Series, Apple secara resmi mengganti port Lightning menjadi port USB Type-C. Hal ini memang sudah ditunggu-tunggu sejak peluncuran iPhone 14 series silam namun baru ter-realisasi pada generasi berikutnya.
Namun transisi ini tak luput dari pro-kontra dari para Apple Fanboy. Ada yang setuju mengenai peralihan port menjadi USB Type C karena bisa seragam dengan produk lain dan tidak harus menggunakan banyak jenis kabel untuk beberapa perangkat. Ada juga yang merasa hal ini menghilangkan keekslusifan dari sebuah iPhone sendiri dan merasa sebuah downgrade.
Mengapa Apple Ganti ke Type C?
Salah satu alasan Apple memutuskan untuk beralih menggunakan port USB Type-C pada produk iPhone adalah sebagai respon dari peraturan yang dikeluarkan oleh European Union (EU) alias Uni Eropa yang menentukan jenis standar port yang harus digunakan untuk alat elektronik, yang diantaranya adalah ponsel menjadi USB Type-C.
Hal ini digaungkan untuk menganjurkan masyarakat menggunakan produk lama atau yang masih bisa digunakan kembali sehingga mereka tidak membuang produk tersebut ketika membeli produk baru sehingga bisa menekan bertambahnya limbah elektronik.
Selain itu, kegunaan beralihnya menjadi iPhone Type-C adalah mempermudah akses pengisian daya AirPods dan Apple Watch karena sekarang portnya sudah seragam. Kemudian untuk kecepatan datanya juga meningkat, yang mana pada model iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Pro Max menggunakan USB 3 dengan 20x lebih cepat dari USB 2.
Namun, hal ini tidak mempengaruhi kecepatan transfer daya baterainya. Kecepatan pengisian dayanya masih kalah jauh dengan kompetitor lain. Kemampuan pengisian dayanya hanya mampu mengisi daya sampai 50% di 30 menit pertama untuk model iPhone 15 dan iPhone 15 Plus, sedangkan iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Pro Max membutuhkan waktu selama 35 menit.
Nah, jika memang iPhone Type C bisa meningkatkan kualitas hidup kamu, sekarang apa saja sih produk Apple yang pakai charger Type C? Penasaran? Simak artikelnya di bawah.
Baca juga: Apa Itu Wireless Charger dan Bagaimana Cara Menggunakannya?
MacBook
Perangkat MacBook biasanya dilengkapi oleh konektor USB Type-C. Konektor ini bisa menghantarkan arus untuk mengalirkan daya supaya baterainya bisa kamu isi ulang. Konektor ini memiliki kemampuan kompatibilitas silang dengan Thunderbolt yang mana memiliki kecepatan transfer data yang lebih cepat ketimbang USB-C.
Thunderbolt juga memberikan keunggulan lain yang lebih fleksibel dan ekspansif ketimbang USB-C biasa. Port ini bisa membantu kamu mengeksplorasi lebih jauh dengan menghubungkan beragam pilihan aksesori yang mendukung dengan MacBook kamu.
iPad Pro 2018
iPad Pro 2018 menggunakan USB Type-C 3.1 untuk memberikan kemudahan pengisian daya, transfer data, dan konektivitas antar perangkat dengan praktis. Sehingganya gadget ini sangat cocok untuk mendukung produktivitas kamu, terlebih kamu yang aktif bekerja di balik layar.
iPad keluaran tahun 2018 ini memiliki layar seluas 11 inci dengan refresh rate 120Hz. Layarnya yang lebar dibekali kinerja cepat dengan disematkannya chipset Apple A12X Bionic berprosesor octa-core dan Apple GPU 7-core.
Kamera utama 12MP yang bias menghasilkan video sampai dengan kualitas 4K@60fps, kemudian kamera utamanya memiliki resolusi 7 MP dengan kemampuan perekaman video berkualitas 1080p@30fps. Baterai sebesar 7812 mAh (29.45 Wh) cukup besar untuk ukuran iPad dan bisa dengan nyaman digunakan seharian.
iPad Mini 6
iPad Mini 6 juga memakai USB Type-C 3.1 yang juga bisa kamu gunakan sebagai sebuah DisplayPort. iPad keluaran tahun 2021 ini memang terbilang memiliki ukuran yang compact. Dimensinya memiliki ukuran 195.4 x 134.8 x 6.3 mm dengan ukuran layar 8,3 inci yang bisa kamu genggam menggunakan satu tangan.
Walau tergolong kecil, iPad Mini memiliki performa cepat yang dibuktikan dengan disematkannya chip Apple A15 Bionic (5 nm) dengan GPU 5-core. Memorinya tergolong besar dengan konfigurasi 4GB RAM/256GB ROM.
Kamera belakangnya menganut sistem kamera tunggal dengan sensor 12MP yang mampu menghasilkan video berkualitas 4K@60fps dengan tambahan fitur gyro-EIS. Kamera depannya dibekali lensa ultrawide 12MP dengan fov 122˚ dan fitur HDR.
Baterainya memiliki kapasitas 19.3 Wh yang sudah sangat cukup memenuhi kebutuhan produktivitas kamu seharian.
iPad Air 2020
USB Type-C dengan magnetic connector tersedia sebagai port untuk mengisi daya dan transfer data untuk iPad Air 2020 atau biasa disebut iPad Air 4. Tablet 10,9 inci yang memiliki layar Liquid Retina ini dibekali chipset Apple A14 Bionic (5 nm) dengan CPU 6-core dan GPU 4-core. RAM nya memiliki kapasitas 4GB dengan pilihan penyimpanan terbesar di 256GB.
Kamera utama 12 MP dengan kemampuan perekaman paling tinggi di 4K@60fps. Selfie kameranya juga cukup mumpuni dengan kualitas 7MP. Baterai Li-Ion 7606 mAh (28.93 Wh) tentu sudah sangat cukup menunjang masa pakai iPad kamu seharian.
iPhone 15 Series
Nah, iPhone Type C sekarang menjadi kenyataan dengan hadirnya iPhone 15 Series. Model paling anyar dan canggih ini memutuskan beralih dari port Lightning ke USB Type-C setelah desakan dari peraturan Uni Eropa yang mengeluarkan port standar untuk mengurangi limbah elektronik.
Yah, kendati tidak eksklusif lagi, hadirnya port USB Type-C pada iPhone 15 Series nyatanya memberikan banyak sekali manfaatnya. Salah satu diantaranya kamu ga ribet bawa berbagai jenis kabel data dalam tas. Dari segi teknis USB-C juga bisa menyuguhkan kecepatan transfer data lebih cepat yang diklaim Apple bisa sampai 10 GBPS.
Kemudian port Type-C juga sudah seragam dengan perangkat Apple lain seperti iPad, MacBook, serta AirPod, dan Apple Watch yang akan mengadaptasi port ini juga. Jadi berbagai kemudahan akan kamu temui saat iPhone 15 Series mengganti port charging dan konektivitas lain menggunakan port USB Type-C.
Baca juga: Apa Itu Wireless Charger dan Bagaimana Cara Menggunakannya?
Mau Produk Apple Second? Cek Jagofon Aja!
Kebanyakan produk Apple second memang masih menggunakan port Lightning untuk mengisi ulang daya baterainya. Walau sekarang terkesan jadul, fitur inilah yang membuat daya jual iPhone tinggi dan berbeda kelas dengan HP Android.
Nah, kamu yang sedang cari iPhone Type C atau iPhone Lightning, bisa cek langsung website Jagofon sekaligus checkout barangnya. Jangan khawatir, beli iPhone bekas di Jagofon terjamin kualitasnya. Semua produk di Jagofon 100% layak pakai karena sudah melalui 90+ titik pengujian.
Jangan khawatir, semua produk Jagofon bergaransi mesin 1-6 bulan loh! Cukup checkout HP impianmu di website Jagofon, tunggu produknya sampai depan rumahmu deh. Psst, gratis ongkir loh untuk Pulau Jawa!