Rekomendasi dan Harga Samsung Seri A di 2024
Jagoans, siapa nih yang ingin upgrade ponsel android? brand yang satu ini bisa banget jadi pilihan, apalagi kalau bukan Samsung. Terkenal dengan fitur-fiturnya yang mumpuni, Samsung menjadi salah satu top brand smartphone yang penggunanya paling banyak di Indonesia.
Dari ponsel flagship, mid-range, sampai dengan ponsel entry level juga dihadirkan oleh Samsung. Terdiri dari Samsung Galaxy S, Galaxy M, Galaxy Flip, dan Galaxy A, Samsung siap untuk memenuhi kebutuhan penggunanya.
Bahkan banyak dari customer Jagofon yang memilih untuk membeli karena harganya yang terjangkau dan fiturnya yang mumpuni.
Baca juga : Yuk Lihat Jajaran HP Samsung Terbaru dan Harganya! (Februari 2024)
Nah, untuk Jagoans yang ingin melakukan upgrade ke Samsung Galaxy A Jagofon akan memberikan rekomendasi Samsung Galaxy A mulai dari 2 jutaan aja! Penasaran? yuk temukan jawabannya di artikel berikut!
Samsung A23
Di deretan Samsung seri A pertama yang dapat menjadi rekomendasi upgrade ada Samsung A23 yang diluncurkan pada tahun 2022. Dibandrol dengan harga 2 jutaan di Jagofon, Samsung ini hadir dengan warna-warna cerah yang menarik seperti peach, biru, putih, dan juga hitam. Berikut kelebihan dan kekurangan dari Samsung A23 :
Kelebihan
- Dilengapi dengan chipset Qualcomm SM6225 Snapdragon 680 yang memiliki performa tangguh.
- Memiliki fitur dual sim yang memudahkan pengguna sehingga pengguna tidak perlu repot memiliki dua device.
- Resolusi kamera utama cukup tinggi 50 MP dengan konsep quad camera.
- Baterai awet dan tahan lama dengan kapasitas 5000 mAh serta didukung teknologi fast charging.
Kekurangan
- Layar masih menggunakan teknologi PLS LCD, belum menggunakan teknologi AMOLED seperti ponsel lain di kelas yang sama.
- RAM masih stuck di 6 GB dan penyimpnan paling besar di kapasitas 128 GB.
- Kamera depan masih di resolusi 8 MP, terbilang kurang nyaman untuk digunakan selfie.
Samsung A33
Di deretan selanjutnya rekomendasi Samsung seri A lainnya ada Samsung A33 yang dibandrol mulai dari harga 2 jutaan di Jagofon. Buat Jagoans yang penasaran, berikut kelebihan dan kekurangan dari Samsung A33 :
Kelebihan
- Layar cukup ramping berukuran 6,4 inch yang didukung teknologi Super AMOLED.
- Memiliki chipset yang tangguh di kelasnya yaitu Exynos 1280.
- RAM luas dengan kapasitas 8 GB serta pilihan penyimpanan memori yang mencapai 256 GB.
- Kamera cukup mumpuni dengan resolusi kamera utama 48 MP dan kamera depan 13 MP.
- Kapasitas baterai mencapai 5000 mAh dipastikan awet seharian.
Kekurangan
- Untuk penggemar wired headset sayangnya Samsung A33 ini tidak dilengkapi dengan audio jack.
- Walaupun mendukung dual SIM, sayangnya pengguna harus mengorbankan slot microSD jika ingin menggunakan kartu SIM lainnya.
- Digadang ingin berkontribusi untuk lingkungan, Samsung tidak lagi menyediakan kepala charger untuk Samsung A33 ini.
Samsung A52
Di deretan selanjutnya rekomendasi Jagofon di kategori Samsung Galaxy seri A ada Samsung A52. Meskipun diluncurkan pada tahun 2021 lalu, Samsung ini tetap menjadi favorit dan banyak dicari oleh pengguna.
Dengan desain yang elegan, warna-warna yang aesthetic, serta fitur yang mumpuni, Samsung A52 ini dibandrol dengan harga 2,9 jutaan di Jagofon. Berikut kelebihan dan kekurangan dari Samsung A52 :
Kelebihan
- Dilengkapi dengan layar berukuran 6,5 inch dengan teknologi Super AMOLED yang membuat layarnya tajam dan jernih.
- Memiliki chipset yang cepat dan gahar dengan hadirnya Qualcomm SM7125 Snapdragon 720G.
- Mengusung konsep quad camera dengan kamera utama 64 MP dan kamera depan 32 MP.
- Memiliki kapasitas RAM dan penyimpanan yang besar dengan RAM 8 GB dan penyimpanan 256 GB.
- Samsung A52 juga dilengkapi baterai yang dijamin awet dengan kapasitas 4500 mAh dan dukungan USB Type-C yang universal.
Kekurangan
- Meskipun Samsung A52 dilengkapi layar dengan teknologi AMOLED, sayangnya refresh ratenya masih stuck di 90 Hz, kurang mumpuni untuk digunakan bermain game berat.
- Bodinya cukup tebal sehingga kurang compact.
- Samsung A52 sayangnya hanya mendukung fitur pengisian cepat dengan daya 25 W.
- Slot microSD pada Samsung A52 masih bersifat hybrid. Jika kamu ingin menambah kapasitas penyimpanan dengan kartu eksternal, kamu harus melepas salah satu SIM card yang digunakan.
Samsung A54
Rekomendasi Samsung lainnya setelah Samsung A52, ada Samsung A54. Digadang sebagai penyempurnaan dari seri Samsung A52 sebelumnya, ponsel ini memiliki fitur yang sudah ditingkatkan. Hadir dengan warna-warna yang cerah, Samsung A54 dibandrol dengan harga 4 jutaan di Jagofon. Berikut kelebihan dan kekurangannya :
Kelebihan
- Memiliki chipset Exynos 1380 yang dapat menyelesaikan beragam aktivitas ponsel yang ringan hingga berat.
- Kamera lebih mumpuni dengan resolusi kamera utama 50 MP dan kamera depan 32 MP.
- Samsung A54 memiliki refresh rate yang sudah ditingkatkan menjadi 120 Hz dengan teknologi layar Super AMOLED.
- Daya tahan baterai lebih lama dengan kapasitas baterai yang mencapai 5000 mAh dan USB Type-C.
- Memiliki kapasitas RAM 8 GB dan penyimpanan memori hingga 256 GB.
Kekurangan
- Bodi kurang compact dengan dimensi 158.2 x 76.7 x 8.2 mm dan bobot 202 gram.
- Untuk penggemar wired headset, sayangnya Samsung A54 tidak lagi menyediakan audio jack.
- Charger bawaan Samsung A54 sayangnya hanya didukung dengan daya 25 W, sehingga kurang mendukung teknologi fast chargingnya.
Samsung A80
Di deretan terakhir rekomendasi Samsung seri A datang dari seri Samsung A80 yang diluncurkan pada tahun 2019. Meskipun terbilang versi lama, Samsung ini masih dapat menjalanan beragam aktivitas ponsel dan fitur-fiturnya juga masih relevan dengan harga 2 jutaan di Jagofon. Berikut kelebihan dan kekurangan dari Samsung A80 :
Kelebihan
- Memilki layar yang cukup luas dengan ukuran 6,7 inch dan didukung layar Super AMOLED.
- Memiliki chipset Qualcomm SDM730 Snapdragon 730 yang lumayan tangguh di kelasnya.
- Dual kameranya juga masih bisa menghasilkan gambar yang jernih dengan resolusi utama 48 MP dan kamera yang dapat diputar sehingga kualitas selfie setara dengan hasil kamera utama.
- Memiliki kapasitas RAM yang luas mencapai 8 GB untuk mendukung performa chipsetnya.
Kekurangan
- Memiliki baterai berkapasitas kecil, hanya 3700 mAh.
- Desain tampilan kurang kekinian dan cukup tebal sehingga kurang compact.
- Sensor fingerprint yang terletak pada layar terbilang cukup lambat.
- Tidak memiliki jack audio 35 mm.
- Penyimpanan internal hanya mencapai 128 GB dan tidak dapat ditingkatkan karena Samsung A80 tidak memiliki slot microSD.
Baca juga : Cek HP Samsung 3 Jutaan Terbaru Disini!
Harga Samsung di Atas Lebih Murah Di Sini!
Gimana Jagoans? apakah kamu tertarik untuk membeli rekomendasi seri Samsung Galaxy A tersebut? Buat kamu yang masih bingung, berikut beberapa poin yang dapt kamu pertimbangkan :
- Kamu dapat memilih untuk membeli Samsung A52 untuk fitur-fitur yang masih relevan atau Samsung A54 untuk perfoma dan kamera yang lebih baik.
- Untuk Jagoans yang terhalang budget namun tetap ingin memiliki Samsung seri A dengan kualitas baik, kamu dapat memiih untuk membeli Samsung A33 atau Samsung A23.
- Jika kamu mengedepankan kamera, desain kamera yang retro namun memilii budget yang terbatas kamu dapat memilih untuk membeli Samsung A80.
Seri Samsung Galaxy A tersebut juga dapat kamu beli dengan harga yang lebih murah di Jagofon karena Jagofon selalu menghadirkan beragam promo menarik, jadi jangan sampai ketinggalan ya Jagoans!
Buat kamu yang belum tahu, Jagofon adalah marketplace pertama ndonesia yang menyediakan gadget dan HP bekas. Jangan khawatir, semua produk Jagofon sudah lolos tes 90+ titik fungsi dan terjamin berkualitas.
Kapan lagi kamu beli HP dan gadget bekas bergaransi? Cuma Jagofon lah! Ada garansi 7 hari uang kembali, 30 hari gratis garansi mesin, dan 6 bulan garansi mesin dengan tambahan biaya.
Cukup checkout HP dan gadget impianmu di website Jagofon, tunggu produknya sampai depan rumahmu deh. Psst, gratis ongkir loh untuk Pulau Jawa!
Beli HP dan gadget bekas Jagofon nggak bikin repot, kita siap antar HP dan gadget impianmu sampai depan rumah. Eits, tapi kalau mau ketemu kita juga bisa kok, ada metode COD khusus wilayah Jakarta dan Self-Pickup ke kantor Jagofon!