Spek Gaming? Cek Spesifikasi dan Harga Oppo A31!
OPPO terkenal sebagai vendor ponsel entry-level nya yang memiliki performa mumpuni. Hal ini juga yang mendasari OPPO sebagai salah satu pemegang pasar ponsel di Indonesia.
Pada tahun 2020, OPPO menambah armada entry-level mereka dengan menghadirkan OPPO A31. HP yang dibanderol Rp. 2 jutaan saat rilis ini memiliki performa yang bagus di kelasnya.
Namun, apakah di tahun 2024 performa OPPO A31 masih bisa diandalkan? Apakah speknya masih cocok untuk gaming? Kemudian apakah harga OPPO A31 sudah turun atau malah stabil? Untuk itu yuk kita simak ulasan berikut.
Desain Slim dan Ergonomis
OPPO A31 hadir dengan desain yang slim dan ergonomis. Ponsel berukuran 163,9 x 75,5 x 8,3 mm dengan berat 180 gram ini tergolong compact dan nyaman digenggam menggunakan satu tangan.
Adapun kualitas bahannya menggunakan Corning Gorilla Glass 3 di bagian layar dan menggunakan bahan polycarbonate untuk frame dan cover belakangnya. Dengan perpaduan warna Fantasy White dan Mystery Black, ponsel ini menyuguhkan kesan solid sekaligus terasa premium.
Layar OPPO A31 menggunakan panel IPS LCD seluas 6,5 inchi yang mempunyai refresh rate 60Hz dan memiliki rasio bodi ke layar ~82.4%. Adapun resolusinya berada pada 720 x 1600 pixel dengan rasio 20:9 dan memiliki kerapatan pixel di 270ppi. Spek layar yang cukup nyaman untuk menemani kamu bermain game atau menonton film.
Sementara itu, untuk menemani Jagoans beraktivitas di luar ruangan, ponsel ini menyuguhkan tingkat kecerahan puncak 480 nit. Spek ini cukup untuk menunjang kamu dalam pemakaian ponsel saat dalam keadaan terik.
Baca juga: Inilah Harga Oppo A53 Second Tahun 2023. Wajib Baca Sebelum Membeli!
Performa OPPO A31
Spesifikasi OPPO A31
- Layar: 6,5 inci IPS LCD
- Chipset: MediaTek Helio P35
- RAM: 4 GB
- Memori Internal: 64 GB, 128 GB
- Kamera: 12 MP (wide) 2 MP (macro) 2 MP (depth)
- Kamera Depan: 8MP (wide
- Baterai: Li-Po 4230 mAh
OPPO A31 ditenagai oleh chipset Mediatek Helio P35. SoC ini memiliki 8 inti prosesor alias Octa-core yang terdiri dari 4 core 2.3 GHz Cortex-A53 dan 4 core 1.8 GHz Cortex-A53. Kemudian di dalam SoC ini juga terdapat pemrosesan grafis GPU PowerVR GE8320.
Untuk mendukung performanya, SoC ponsel ini ditemani RAM 4 GB dan 2 pilihan penyimpanan di 64 GB atau 128 GB. Untuk HP kelas 2 jutaan dan memiliki penyimpanan berkapasitas 128 GB, dirasa worthed untuk dibeli.
Selain RAM 4 GB, ponsel ini juga tersedia versi RAM 6 GB, namun memiliki harga yang lebih mahal di kisaran 3 jutaan saat rilis.
Merujuk dari hasil pengetesan performa menggunakan AnTuTu, ponsel ini meraih skor 100.000 an. Tentu saja skornya sedikit mengecewakan lantaran dengan skor seperti ini, kamu bisa mendapatkannya di HP dengan kisaran harga 1 jutaan.
Walaupun skornya sedikit mengecewakan, ponsel ini masih bisa kamu gunakan untuk bermain MLBB dengan lancar dengan kualitas grafis yang disesuaikan. Namun untuk game berat seperti PUBG Mobile, ponsel ini mengalami beberapa kali frame drop yang bisa mengganggu jalannya permainan.
Kamu memang tidak bisa berharap banyak untuk bermain game dari ponsel ini, namun untuk dipakai pekerjaan ringan sehari-hari seperti menonton film atau bermain media sosial, ponsel ini masih bisa diandalkan.
Kamera Cukup Memuaskan
OPPO A31 memilik 3 kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 12 MP (f/1.8) PDAF, kamera makro 2 MP (f/2.4), dan depth sensor 2 MP (f/2.4). Kemudian di bagian depan ada kamera selfie beresolusi 8 MP (f/2.0).
Sementara itu, kedua sisi kameranya memiliki kemampuan merekam video dengan kualitas 1080 di 30/60 fps.
Kualitas gambar yang dihasilkan OPPO A31 terbilang bagus-bagus saja apalagi jika memotret pada siang hari. Foto yang dihasilkan di siang hari memiliki warna yang natural dengan ketajaman yang pas.
Namun, dikarenakan ponsel ini tidak didukung fitur mode malam, hasil gambar yang didapatkan saat malam hari atau dalam kondisi minim cahaya, OPPO A31 tidak mampu menghasilkan gambar yang bagus.
Berikut contoh hasil jepretan kamera OPPO A31.
Baterai Cukup Memadai
OPPO A31 dibekali baterai dengan kapasitas 4230 mAh. Ponsel yang lumayan memiliki kapasitas baterai yang besar ini mampu kamu gunakan seharian, namun dengan pemakaian yang wajar ya Jagoans.
OPPO sendiri mengklaim bahwa ponsel ini mampu bertahan selama 14 jam saat digunakan untuk menonton video streaming, 7 jam untuk bermain game, dan 111 jam untuk mendengarkan musik.
Jadi kamu tidak usah khawatir jika harus berada di luar ruangan seharian dan tidak perlu repot membawa charger untuk mengisi ulang dayanya.
Nah, untuk pengisian dayanya, OPPO A31 belum didukung teknologi pengisian daya cepat. Memang disayangkan di era sekarang masih menggunakan metode standar dalam mengisi dayanya. Kemudian ponsel ini juga masih menggunakan port MicroUSB.
Baca juga: Smartphone Yang Gesit, Cek Harga Oppo A31 Second Tahun 2023 Disini
Cek OPPO A31 di Jagofon!
Ada kalanya ponsel kelas entry-level memiliki performa di atas rata-rata, namun ada kalanya juga sebaliknya. Apakah OPPO A31 ini termasuk ponsel yang worth to buy? yuk kita rangkum beberapa poin kelebihan dan kekurangan OPPO A31 sebagai bahan pertimbangan kamu beli OPPO A31 atau tidak.
Alasan Beli OPPO A31
- Desain menawan tidak banyak corak yang neko-neko
- Hasil kamera bagus di kelasnya
- Kapasitas baterai cukup untuk menemani kamu seharian
- Memiliki pilihan memori yang luas
Alasan Tidak Beli OPPO A31
- Resolusi layar masih HD+
- Tidak didukung pengisian daya cepat
- SoC keok saat dipakai bermain game
Nah, buat Jagoans yang penasaran dengan performanya, bisa cek langsung di katalog Jagofon ya. Harga OPPO A31 yang sekarang berada di kisaran Rp. 1 jutaan ini termasuk ke dalam ponsel murah berkualitas. Sama seperti Jagofon yang mengedepankan kualitas walau produknya bekas.
Agar tidak salah beli lalu menyesal kemudian, kamu yang ingin membandingkan OPPO A31 dengan ponsel setara lain, kamu juga bisa compare di website Jagofon ya.
Jagofon merupakan marketplace spesialis HP bekas Indonesia yang memberimu kenyamanan dalam berbelanja HP bekas. Jagofon melaksanakan quality control terhadap semua produknya sehingga 100% berfungsi sebelum sampai ke tanganmu.
Kapan lagi kamu beli HP bekas bergaransi? Cuma Jagofon lah! Ada garansi 7 hari uang kembali, 30 hari gratis garansi mesin, dan 6 bulan garansi mesin dengan tambahan biaya. Ini cara baru beli HP bekas! Kamu nggak perlu repot kunjungi toko, kunjungi website Jagofon saja. Semua produk Jagofon terpercaya karena sudah diuji dan bergaransi!