Product

Tes Kelayakan iPhone X di April 2024

iPhone X, salah satu model revolusioner yang lahir pada tahun 2017 menjadi awal terciptanya sebuah poni pada layar HP. Seperti seri sebelumnya, sektor kamera menjadi keunggulan dari iPhone. Selain kemampuan kameranya yang apik, ponsel yang sudah uzur ini memiliki segudang fitur dan spesifikasi unggul pada masanya.

Namun, setelah sekian lama beredar di pasar ponsel Indonesia, apakah iPhone X masih layak untuk menunjang kegiatan kamu sehari-hari? Atau ponsel ini sudah tidak relevan dan terlalu ketinggalan zaman untuk kalian pakai di 2024.

Oleh karena itu, yuk kita simak kelayakan iPhone X di April 2024 berikut dan bisa menjadi sebagai bahan acuan kamu sebelum membeli iPhone baru.

Baca juga: Inilah Perbandingan iPhone X dan iPhone 15 Beserta Harga Secondnya

Performa

Tes Kelayakan iPhone X di April 2024 - Jagofon
Image Source: Xataka Móvil

Untuk menunjang performanya, iPhone X dibekali chip A11 Bionic (10nm) dengan prosesor hexa-core 2,39 GHz. Di dalam SoC nya terdapat 3 core Apple GPU yang berperan sebagai pemroses urusan grafis, kemudian ponsel ini juga dibantu neural engine guna menyuguhkan performa yang lebih cepat dan efisien.

RAM 3 GB dan pilihan penyimpanan 64 GB atau 256 GB (NVMe) sudah cukup untuk sokongan tambahan untuk mempercepat kinerja ponsel ini dan cukup untuk menyimpan data aplikasi dan data pribadi kamu.

Tangan Reviewer, sebuah kanal Youtube mencoba memakai iPhone X untuk bermain game PUBG Mobile di tahun 2024. Dengan settingan grafis smooth dengan Extreme fps, iPhone X mampu menyuguhkan performa yang lancar dan tidak ada frame drop selama permainan berlangsung. Hanya saja setelah beberapa saat terjadi peningkatan suhu yang terasa cepat.

Mungkin jika kamu menurunkan settingan grafisnya, kamu bisa meminimalisir naiknya suhu HP dengan cepat. Ponsel yang meraih skor 233100 di AnTuTu (v7) ini dirasa masih relevan untuk menunjang pengalaman bermain game kamu.

Kamera

Kamera iPhone 8 dan iPhone X Susah Fokus? Update iOS Terbaru!
Image Source: Tekno Kompas

iPhone X dibekali dual camera dengan konfigurasi 12 MP kamera utama f/1.8 (wide) OIS + 12 MP kamera telefoto f/2.4 OIS, 2x optical zoom. Perekaman kamera mencapai kualitas 4K@24/30/60fps.

Di sisi depan memiliki kamera 7 MP f/2.2 (standard) dengan mode HDR dan mampu merekam video dengan kualitas 1080p@30fps.

Beberapa fitur seperti portrait mode dan portrait lighting melengkapi fitur yang ada dan menjadi beberapa pilihan untuk mewujudkan kreativitas kamu.

Namun menurut kanal YouTube Watch watch, di tahun 2024 ini kamera iPhone X terasa sudah tidak relevan lagi untuk harganya yang masih Rp. 3 jutaan. Kualitas hasil jepretan iPhone X terasa kalah oleh ponsel Android 1 jutaan seperti Google Pixel 3 dan keluaran ponsel Android lain yang memiliki harga setara namun memiliki OS yang lebih baru.

Namun berbeda dengan kualitas videonya, iPhone X masih bisa diandalkan untuk kebutuhan content atau sekedar merekam kegiatan sehari-hari kamu.

Berikut beberapa contoh hasil jepretan kamera iPhone X.

Tes Kelayakan iPhone X di April 2024 - Jagofon
Image Source: YouTube/gadgetgisna
Tes Kelayakan iPhone X di April 2024 - Jagofon
Image Source: YouTube/gadgetgisna

Baterai

Tes Kelayakan iPhone X di April 2024 - Jagofon
Image Source: Capspoint

iPhone X memiliki baterai Li-Ion dengan kapasitas 2.716 mAh. Dengan kemampuan efisiensi daya chipset A11 Bionic, dengan dukungan fitur layar berpanel Super Retina OLED yang memiliki konsumsi daya lebih hemat terlebih saat menggunakan mode gelap, diharapkan menyuguhkan daya baterai yang awet.

Dengan kapasitas sebesar itu, iPhone X meraih skor endurance rating 74 jam di GSMArena setelah dilakukan tes ketahanan baterainya. Ponsel ini mampu bertahan selama 19 jam 3 menit saat melakukan panggilan telepon, 9 jam 26 menit saat digunakan untuk berinternet, dan 12 jam 7 menit saat digunakan untuk menonton video offline.

Untuk pemakaian iPhone X di 2024, kanal TouTube gadgetgisna melakukan pengetesan ketahanan baterainya. Ponsel yang dites memiliki 81% untuk battery helathnya. Alhasil untuk pemakaian sehari-hari ponsel ini bisa bertahan dari pagi sampai jam 6 sore dengan pemakaian wajar dan memiliki screen on time sekitar 3 jam 30 menit.

Sementara itu, saat dipakai untuk bermain game Genshin Impact selama 15 menit dengan kecerahan layar sekitar 50%, iPhone X menghabiskan daya sekitar 10%. Nah, ketika digunakan untuk menonton YouTube selama 1 jam, ponsel ini memakan daya sekitar 15%.

Di samping itu, iPhone X memiliki teknologi pengisian daya cepat dengan dibekali daya 15W yang diklaim mampu mengisi daya sebesar 50% dalam 30 menit pertama. Kemudian ponsel ini juga sudah mendukung pengisian daya nirkabel dengan standar Qi.

Bisa disimpulkan bahwa untuk pemakaian menengah dan berat ponsel ini kurang bisa diandalkan di tahun 2024 ya Jagoans, namun jika kamu menggunakannya hanya untuk membuka dan membalas chat dan bermain media sosial, iPhone X masih bisa kamu andalkan untuk daily driver.

Konektivitas

Tes Kelayakan iPhone X di April 2024 - Jagofon
Image Source: BukaReview

iPhone X mendukung jaringan LTE Cat. 12 untuk kebutuhan data internet kamu. Ponsel ini juga sudah mendukung jaringan WiFi dan Bluetooth versi 5.0 untuk menyambungkan ke beberapa perangkat seperti AirPods, iWatch, dan beberapa aksesoris lainnya.

Selain itu, iPhone X sudah mendukung koneksi NFC dan menggunakan port Lightning, USB 2.0 untuk mentransfer data dan daya baterai.

Untuk urusan sensor, ponsel ini sudah dibekali beberapa sensor accelerometer, gyro, proximity, compass, barometer, dan Face ID untuk menambah keamanan ponsel kamu, namun mulai dari iPhone X dan seri seterusnya, kamu tidak akan menemukan TouchID lagi.

Nah, untuk pemakaian jangka panjang mungkin jaringan LTE akan tertinggal dari jaringan 5G. Namun jika kita lihat penyebaran jaringan 5G yang masih lambat, iPhone X masih bisa kamu gunakan mungkin sekitar 1 atau 2 tahun mendatang.

Baca juga: Tes Kelayakan iPhone XR di April 2024

Cek iPhone X di Jagofon!

iPhone lawas penggagas layar poni ini memang sudah terpaut jauh dari seri terbarunya, yakni iPhone 15. Namun untuk beberapa kalangan, memakai iPhone tetap saja memberikan sebuah prestige tersendiri.

Dengan layar Super Retina OLED yang menyuguhkan tampilan visual yang baik, dan dengan dukungan perekaman video yang unggul, iPhone X masih bisa kamu andalkan untuk kebutuhan content. Tak bisa dipungkiri kualitas videonya bisa menghasilkan kualitas video yang bagus.

Nah, untuk Jagoans yang berniat membeli iPhone X di tahun 2024 ini, bisa cek Jagofon sekarang juga ya. Namun jika kamu ingin membeli seri yang lain seperti iPhone 11 Pro Max atau iPhone 12, di Jagofon juga tersedia dengan harga yang sangat menarik.

Jagofon bukan toko, melainkan marketplace HP bekas Indonesia yang memberikan pengalaman baru bagimu dalam membeli HP impian yang berkualitas. Jagofon melaksanakan quality control terhadap semua produknya sehingga 100% berfungsi sebelum sampai ke tanganmu

Beli HP bekas di Jagofon seperti beli HP baru, karena punya jaminan garansi mesin 1-6 bulan. Hati-hati jika diluar sana ada HP yang lebih murah, bisa jadi refurbished loh! Kalau di Jagofon semua part-nya belum pernah diganti dan 100% original.