Comparison

iPhone 14 Pro Max VS iPhone 13 Pro Max – Peningkatan Yang Signifikan?

Rilisnya iPhone 14 Pro Max ke pasar akan membawa perubahan trend pada inovasi smartphone seluruh dunia. Lalu apa yang membedakan HP yang diklaim tercanggih pada tahun ini daripada pendahulunya yang terbilang masih sangat layak yakni iPhone 13 Pro Max?

1. Desain dan Layar

source: Apple

Tidak membawa banyak perubahan dari iPhone 13 Pro Max, iPhone 14 Pro Max hadir dengan desain yang tidak jauh berbeda. Lebih kecil namun lebih berat dari iPhone 13 Pro Max, itu pun perbedaannya sangat tipis. iPhone 13 Pro Max hadir dengan ragam warna (Alpen Green, Silver, Gold, Graphite, Sierra Blue) lebih banyak dari iPhone 14 Pro Max (Dark Purple, Silver, Gold, Cosmic Black).

Perbedaan mencolok ada pada layar iPhone 14 Pro Max yang memiliki beberapa fitur seperti berikut:

  • Dynamic Island, fitur berbentuk pil pengganti notch yang masih ada di iPhone 13 Pro Max. Dynamic Island adalah ringkasan notifikasi yang sangat interaktif. Ia akan bertransformasi menyajikan title dan cover album saat pengguna sedang mendengarkan lagu, ia akan muncul dengan ikon unik saat pengguna memakai maps, dan masih banyak hal lain yang disajikan oleh Dynamic Island.
  • Always On display, fitur layar yang selalu on yang sudah ada sejak lama di beberapa HP Android. Always On sepertinya butuh banyak perbaikan mengingat banyak pengguna yang merasa layar on dari iPhone ini masih terlalu terang saat layarnya mati.

Secara keseluruhan, kedua layar iPhone ini masih sama-sama memiliki fitur HDR, Super Retina dan OLED yang membuat gambar jernih dan terlihat nyata. iPhone 14 Pro Max punya tingkat kecerahan yang lebih tinggi namun sebenarnya iPhone 13 Pro Max sudah cukup sempurna. Namun jika kamu ingin merasakan pengalaman memakai Dynamic Island, tentu iPhone 14 Pro Max pilihannya.

Baca juga: 7 Fitur Baru iOS 16: iPhone-mu, Milikmu

2. Spesifikasi dan Performa

source: DealsNTech

Tidak banyak perubahan dari kedua HP dari Apple ini. Namun perbedaan signifikan dapat ditemui di layar iPhone 14 Pro max dengan fitur Dynamic Island, layar Always On dan tingkat kecerahannya yang luar biasa. Selain itu, ada beberapa hal menarik dari kamera dan chipset yang mengalami kemajuan dibanding iPhone sebelumnya.

Spesifikasi

iPhone 13 Pro Max

iPhone 14 Pro Max

Layar

6,7”

Layar Super Retina XDR

Teknologi ProMotion

-

-

6,7”

Layar Super Retina XDR

Teknologi ProMotion

Layar Always On

Kecerahan 200 nit (luar ruangan)

Dynamic Island

-

Ya

Emergency

Darurat SOS

-

Darurat SOS

Car Crash Detection

Kamera

Sistem kamera Pro

Utama 12 MP

Ultra Wide

Telefoto

Kamera depan 12 MP

-

Sistem kamera Pro

Utama 48 MP

Ultra Wide

Telefoto

Kamera depan 12 MP

Photonic Engine

Baterai

Pemutaran video 28 jam

Pemutaran video 29 jam

Chipset

Chip A15 Bionic

CPU 6-core

GPU 5-core

Neural Engine 16-core

Chip A16 Bionic

CPU 6-core

GPU 5-core

Neural Engine 16-core

Kapasitas

128 GB

256 GB

512 GB

1 TB

128 GB

256 GB

512 GB

1 TB

Ukuran & Berat

Tinggi 160,8 mm

Lebar 78,1 mm

Tebal 7,65 mm

Berat 238 g

Tinggi 160,7 mm

Lebar 77,6 mm

Tebal 7,85 mm

Berat 240 g

Chipset A15 Bionic VS A16 Bionic

Apple memberikan chipset terbaru yakni A16 Bionic di tipe iPhone 14 Pro dan Pro Max, diklaim sebagai chip tertangguh abad ini bahkan jika dibandingkan dengan chip Android terbaik seperti Snapdragon 88. Berikut beberapa perbedaannya dengan A15 yang dimiliki iPhone 13 Pro Max:

  • CPU dan GPU yang sama namun A16 memiliki 16 billion transistor yang membuatnya jauh lebih kencang dan efisien dalam memakai daya
  • ISP (Image Signal Proccessor) pada A16 menghasilkan foto dan video yang jauh lebih jernih dari A15
  • Memory bandwidth lebih tinggi 50% di A16 menghasilkan grafik yang lebih mulus dan memanjakan mata

Baca juga: Cek Perbedaan iPhone 14 Pro dan 13 Pro Disini!

3. Kamera dan Baterai

Kita sampai ke perubahan paling mencolok dari antara dua HP ini, kamera iPhone 14 Pro Max hadir dengan 48 MP, sensor yang lebih besar dan kemajuan signifikan di bagian low light karena adanya Photonic Engine.

  • Kamera utama 48 MP di iPhone 14 Pro Max menghasilkan foto dan video dengan warna yang lebih vibrant, detail tertangkap dengan baik sehingga pengguna dapat crop foto dan tidak membuat kualitas gambarnya turun.
  • Photonic Engine teknologi terbaru yang hanya ada di generasi iPhone 14 membuat gambar jauh lebih cerah dan sedikit noise walau dalam kondisi minim cahaya
  • Auto-focus kamera selfie di iPhone 14 Pro Max membuat kualitas foto kamera depan lebih baik

Perlu digaris bawahi bahwa resolusi kamera 48 MP menghasilkan file yang ukurannya besar di mode HDR. Lagipula jika dilihat secara kasatmata perbandingan hasil dari kamera iPhone 13 Pro Max dan iPhone 14 Pro Max di kamera utama tidak nampak berbeda.

Perbandingan hasil kamera utama (source: MacRumors)
Perbandingan hasil kamera HDR (source: MacRumors)
Perbandingan hasil malam hari (source: MacRumors)

Baterai

iPhone 14 Pro max dan iPhone 13 Pro Max memiliki daya baterai yang sedikit berbeda, bahkan menurut pengamat Apple, daya baterai dari iPhone 13 Pro Max masih lebih besar daripada 14 Pro Max. Namun berkat chipset A16 Bionic, 14 Pro Max menghasilkan daya tahan baterai 20% lebih lama daripada pendahulunya.

Kesimpulan

Sesungguhnya iPhone 13 Pro Max masih sangat sangat sangat hebat dalam segala hal. Namun jika kamu ingin merasakan pengalaman Dynamic Island atau serius di bidang fotografi, tentu iPhone 14 Pro Max adalah pilihannya.

iPhone 14 Pro max dikabarkan akan dibanderol dengan harga mulai dari Rp22.000.000 di Indonesia, sedangkan iPhone 13 Pro Max mulai dari Rp19.000.000. Perbedaan yang mungkin sedikit namun bisa jadi signifikan jika kamu membeli iPhone 13 Pro Max di Jagofon.

Proses uji kelayakan yang teliti dan legalitas dari Jagofon bisa menjadi pertimbanganmu agar nggak rugi-rugi banget saat memilih iPhone 13 Pro Max. Mulai dari harga Rp14 jutaan saja kamu sudah bisa mendapatkan HP paling canggih dan kuat saat ini selain iPhone 14 Pro Max. Lagipula, beli HP di Jagofon aman karena bergaransi serta seluruh unit HP sudah terdaftar di Kemenperin.