JagofonSpesialis HP Second Indonesia

iPhone 15 vs iPhone 14 Pro Max: Mana yang Cocok Buatmu?

Penasaran? Ini Perbandingan iPhone 14 dan iPhone 15 | Jagofon Blog
Source : Guiding Tech

Bagi penggemar iPhone, memilih antara iPhone 14 Pro Max dan iPhone 15 bisa jadi dilema tersendiri. Kedua smartphone ini hadir dengan teknologi canggih dan fitur yang nyaris serupa, seperti kamera berkualitas tinggi, performa cepat, dan desain yang premium.

Meski begitu, ada beberapa perbedaan penting yang bisa mempengaruhi keputusan pembelian, mulai dari kemampuan chipset, daya tahan baterai, hingga desain layar. Memahami perbedaan tersebut juga sangat penting untuk menentukan mana yang lebih sesuai dengan kebutuhan dan preferensi pengguna.

iPhone 14 Pro Max sendiri memiliki reputasi sebagai salah satu flagship terbaik Apple dengan performa yang solid. Namun, iPhone 15 juga membawa sejumlah peningkatan, seperti teknologi kamera yang lebih maju dan efisiensi daya yang lebih baik.

Baca juga : Penasaran? Ini Perbandingan iPhone 14 dan iPhone 15

Dengan teknologi dan fitur yang sama-sama canggih, kira-kira iPhone mana yang lebih worth it untuk kamu nih Jagoans? Penasaran? yuk simak artikel berikut sampai habis ya!

Desain dan Tampilan

Inilah Perbandingan iPhone 14 Pro Max dan iPhone 15 Pro Max Beserta Harga  Secondnya | Jagofon Blog
Source : Phone Arena

Baik iPhone 15 mau pun iPhone 14 Pro Max ini sama-sama memiliki desain premium dengan warna-warna yang elegan. Namun, material yang digunakan iPhone 15 diklaim lebih kuat karena menggunakan bahan titanium.

iPhone 14 Pro Max

Dirilis pada tahun 2022 lalu, iPhone 14 Pro Max ini memiliki dimensi 160.7 x 77.6 x 7.9 mm dengan bobot 240 gram, bisa dibilang bukan ponsel compact karena ukurannya yang lumayan bongsor.

Di sisi lain, banyak dari customer Jagofon yang tertarik dengan tampilan iPhone 14 Pro Max karena hadir dengan warnanya yang langka dan aesthetic yaitu Deep Purple. Selain warna Deep Purple juga terdapat warna lainnya seperti Silver, Gold, dan juga Black.

Untuk Jagoans penggemar layar yang luas, jangan khawatir sebab iPhone 14 Pro Max ini dilengkapi dengan layar 6,7 inch dengan teknologi Super Retina XDR OLED yang pastinya membuat pengalaman menonton maupun scrolling menjadi lebih jernih dan juga kontras.

iPhone 15

Untuk tampilannya, iPhone 15 punya dimensi yang lebih compact dari iPhone 14 Pro Max. Memiliki ukuran 147.6 x 71.6 x 7.8 mm dan bobot 171 gram, membuat ponsel ini mudah untuk disimpan dan nyaman untuk digenggam.

Hadir dengan warna-warna cerah yang elegan yaitu, Black, Blue, Green, Yellow, dan Pink, iPhone 15 dilengkapi dengan layar 6,1 inch yang juga dilengkapi dengan teknologi Super Retina XDR OLED dan Dolby Vision, cocok untuk pengguna yang menginginkan pengalaman visual berkualitas tinggi

Hal menarik lainnya dari tampilan iPhone 15 yaitu iPhone 15 tidak lagi punya notch besar seperti iPhone 14 Pro Max. Sebagai gantinya, iPhone 15 menggunakan Dynamic Island, area kecil dan interaktif yang lebih praktis dibandingkan notch lama.

Kamera

Dari segi desain, iPhone 15 dan iPhone 14 Pro Max memiliki perbedaan yang cukup mencolok pada tata letak kameranya. iPhone 15 hadir dengan dual kamera yang disusun secara diagonal, memberikan tampilan yang lebih minimalis namun tetap modern.

Penyusunan kamera diagonal ini juga membantu optimalisasi ruang di bagian belakang iPhone 15, membuatnya tampak lebih compact. Sementara itu, iPhone 14 Pro Max memiliki triple camera yang disusun secara vertikal dalam modul berbentuk persegi, menonjolkan kesan lebih premium dan canggih.

iPhone 14 Pro Max

iPhone 14 Pro camera tips and how-to's | CNN Underscored
Source : CNN

Kamera iPhone 14 Pro Max memiliki resolusi 48 MP untuk kamera utamanya dan masing-masing 12 MP untuk lensa telefoto dan ultrawide dan juga kamera depannya. Sedangkan untuk perekaman videonya iPhone 14 Pro Max dapat merekam hingga kualitas 4K.

Dengan tambahan lensa telefoto dan sensor LiDAR, iPhone 14 Pro Max lebih difokuskan pada pengguna yang membutuhkan kemampuan fotografi yang lebih profesional, sedangkan iPhone 15 menawarkan solusi yang lebih simpel namun tetap memberikan hasil fotografi berkualitas tinggi bagi pengguna sehari-hari.

Berikut hasil foto dari iPhone 14 Pro Max :

Source : Youtube Brian Solid
Source : Youtube Brian Solid

iPhone 15

iPhone 15: Should You Buy? Advice, Features, Ordering
Source : MacRumors

Kamera iPhone 15 memiliki dual kamera dengan resolusi 48 MP untuk kamera utamanya dan 12 MP untuk lensa ultrawide, yang menawarkan hasil foto tajam dan detail yang mengesankan, terutama dalam kondisi cahaya yang baik. Kamera depannya juga mendukung resolusi 12 MP, ideal untuk selfie dan panggilan video dengan kualitas yang jernih.

Meskipun tidak dilengkapi dengan lensa telefoto atau sensor LiDAR seperti pada iPhone 14 Pro Max, iPhone 15 tetap mampu menghasilkan foto berkualitas tinggi yang cocok untuk kebutuhan sehari-hari, mulai dari potret, foto malam, hingga pemandangan.

Sedangkan untuk perekaman video, iPhone 15 mampu merekam hingga kualitas 4K dengan dukungan Dolby Vision, memberikan hasil video berkualitas tinggi, ideal bagi Jagoans yang ingin membuat konten video berkualitas profesional.

Baca juga : Pengaturan Kamera iPhone yang Bikin Hasil Jernih!

Berikut adalah hasil foto dari iPhone 15 :

Source : Youtube Gadgetin
Source : Youtube Gadgetin

Performa

Apple iPhone 15 release date, price, and features - PhoneArena
Source : Phone Arena

Untuk performanya, iPhone 14 Pro Max maupun iPhone 15 tidak dapat diragukan lagi karena chipsetnya yang sama-sama menggunakan Apple A16 Bionic.

Dijamin mulus untuk melakukan aktivitas ponsel baik dari yang ringan seperti scrolling sosial media, sampai dengan aktivitas berat seperti bermain game atau pun editing.

Di sisi lain, iOS bawaannya iPhone 14 Pro Max dan iPhone 15 ini masih akan mendapat pembaharuan iOS sampai beberapa versi iOS ke depan, jadi Jagoans tidak perlu khawatir harus mengganti perangkat karena tidak compatible.

iPhone 14 Pro Max

Selain chipsetnya yang sudah menggunakan Apple A16 Bionic, iPhone 14 Pro Max juga dilengkapi dengan RAM berkapasitas 6 GB dan pilihan penyimpanan memori hingga 1 TB serta iOS bawaan 16, cocok untuk Jagoans yang sedang mencari iPhone dengan memori yang besar.

Untuk baterainya, iPhone 14 Pro Max ini memiliki kapasitas baterai 4323 mAh, yang telah didukung oleh pengisian daya cepat atau fast charging yang diklaim dapat mengisi 50% hanya dalam waktu 3o menit.

iPhone 15

iPhone 15 dilengkapi dengan iOS bawaan 17 dan didukung oleh RAM berkapasitas 6 GB dan pilihan penyimpanan hingga 512 GB. Sedangkan untuk baterainya, iPhone 15 memiliki kapasitas baterai yang lebih rendah jika dibandingkan dengan iPhone 14 Pro Max yaitu 3349 mAh. Hal ini wajar karena ukurannya juga compact.

Walaupun memiliki kapasitas baterai yang tidak sebesar iPhone 14 Pro Max, iPhone 15 ini tetap didukung oleh teknologi pengisian daya cepat atau fast charging. Jadi Jagoans tidak perlu khawatir meskipun memiliki mobilitas tinggi dan tidak punya banyak waktu untuk melakukan pengisian daya.

Mana yang Lebih Baik?

Gimana Jagoans, apakah kamu tertarik untuk membeli iPhone 14 Pro Max atau iPhone 15? Nah, untuk kamu yang masih bingung berikut beberapa poin penting yang dapat kamu pertimbangkan :

  • Untuk kamu yang mengedepankan kualitas kamera, penyimpanan yang besar dan baterai yang lebih tahan lama, kamu dapat memilih iPhone 14 Pro Max.
  • Sedangkan, jika kamu lebih mengedepankan ukuran yang compact namun menginginkan performa dan fitur terbaru dari iPhone, kamu dapat memilih untuk membeli iPhone 15.

Dari segi harga, iPhone 14 Pro Max memiliki harga yang sedikit lebih tinggi jika dibandingkan iPhone 15. iPhone 14 Pro Max dibandrol dengan harga 15 jutaan di Jagofon, sedangkan iPhone 15 berada di rentang harga 13 jutaan.

Untuk Jagoans yang tertarik, kamu bisa langsung cek website Jagofon! Dijamin semua produk yang ditawarkan Jagofon 100% original, tidak ada part yang diganti atau refurbished.

Bagi kamu yang belum tahu, Jagofon merupakan marketplace spesialis gadget dna HP bekas Indonesia yang memberimu kenyamanan dalam berbelanja gadget dan HP bekas.

Jangan khawatir, setiap produk sudah melalui serangkaian tes di 90+ titik fungsi HP yang membuat HP-nya 100% berfungsi seperti HP baru. Kapan lagi kamu beli HP dan gadget bekas bergaransi? Cuma Jagofon lah! Ada garansi 7 hari uang kembali, 30 hari gratis garansi mesin, dan 6 bulan garansi mesin dengan tambahan biaya.

Cukup checkout HP dan gadget impianmu di website Jagofon, tunggu produknya sampai depan rumahmu deh. Psst, gratis ongkir loh untuk Pulau Jawa! Beli HP dan gadget bekas Jagofon nggak bikin repot, kita siap antar HP dan gadget impianmu sampai depan rumah.

Eits, tapi kalau mau ketemu kita juga bisa kok, ada metode COD khusus wilayah Jakarta dan Self-Pickup ke kantor Jagofon!