JagofonSpesialis HP Second Indonesia

Inilah Kelebihan dan Kekurangan Redmi 9!

Lagi-lagi Xiaomi menghadirkan HP murah berkualitas dengan merilis Redmi 9 pada tahu 2020. Ponsel kelas entry ini memiliki spesifikasi yang mumpuni di kelas harganya yang hanya sekitar 1,4 jutaan saat rilis.

Menyuguhkan layar luas dan chipset yang mumpuni, Redmi 9 menjadi alternatif buat Jagoans yang sedang mencari HP bekas berkualitas tanpa harus merogoh kocek terlalu dalam.

Oleh karena itu, untuk menjawab rasa penasaran kamu, yuk kita bahas kelebihan sekaligus kekurangan Redmi 9 di bawah ini.

Baca juga: 5 Kelebihan dan Kekurangan Redmi 9A

Kelebihan Redmi 9

Xiaomi Redmi 9 memiliki spesifikasi yang tidak bisa kamu remehkan. Mengingat harganya yang murah, apakah ada kelebihan yang bisa membuat kamu takjub? yuk kita simak beberapa kelebihan Remi 9 berikut.

Desain Ergonomis

Image Source: Bisnis Tekno

Ponsel dengan ukuran yang cukup bongsor ini memiliki dimensi 163,3 x 77 x 9,1 mm dengan bobot 198 gram. Memadukan material Gorilla Glass 3 di bagian layar dan plastik untuk frame dan cover belakangnya yang memiliki warna Carbon Gray, Sunset Purple, Ocean Green, Pink/Blue yang ciamik, memberikan kesan fresh, kokoh, dan memukau untuk Redmi 9.

Kesan pertama memegang ponsel ini serasa kokoh dan ergonomis. Nyaman ketika digenggam adalah poin plus untuk HP keluaran Xiaomi ini.

Layarnya yang cukup luas berukuran 6,53 inchi dengan rasio layar ke bodi ~83.2% dipadukan dengan panel IPS LCD yang memiliki kecerahan puncak di 400 nit. Resolusi layarnya berada pada 1080 x 2340 pixel dengan aspek rasio 19.5:9 dan dengan kerapatan pixel 395 ppi, mampu menghasilkan layar dengan warna yang tajam dan cerah.

Kinerja Cukup Memadai

Image Source: MediaTek

Dengan harga Redmi 9 yang sekarang berada di kisaran 1 jutaan dan terdapat Mediatek Helio G80 (12 nm) untuk chipset nya, ponsel ini bisa jadi yang tercepat di kelasnya. SoC yang memiliki prosesor octa-core (2 core performa 2.0 GHz Cortex-A75 dan 6 core efisiensi daya 1.8 GHz Cortex-A55) dan GPU Mali-G52 MC2 ini mampu mencetak skor 201829 di AnTuTU (v8).

Dengan skor setinggi itu, kamu dijamin tidak akan merasa kesulitan saat bermain game, walaupun harus bersadar diri dengan menurunkan kualitas grafisnya agar mendapat performa yang bagus.

Untuk urusan memori, ponsel ini menawarkan pilihan ram 3 GB, 4 GB dan 6 GB, sementara itu untuk penyimpanannya ada 2 pilihan di 64 GB dan 128 GB yang menganut teknologi eMMC 5.1.

Kamera Lumayan

Image Source: Notebookcheck

Kamera Redmi 9 4 lensa di bagian belakang. Konfigurasinya sendiri berturut-turut 13 MP (f/2.2) untuk lensa utama, 8 MP (f/2.2) fov 118˚untuk lensa ultrawide, 5 MP (f/2.4) lensa makro, dan 2 MP (f/2.4) sebagai sensor depth. Di sisi lain ada kamera selfie dengan konfigurasi MP (f/2.0)

Walau konfigurasinya terlihat standar-standar saja, namun hasil jepretannya masih layak kamu bagikan di akun media sosial kamu. Kamera utamanya mampu menghasilkan gambar yang baik dengan menyuguhkan detail yang cukup oke dan memiliki ketajaman yang baik juga.

Berikut contoh hasil jepretan kamera Redmi 9.

Hasil Kamera Utama Redmi 9
Hasil Kamera Utama Redmi 9 | Source: youtube/techwithusama
Hasil Kamera Ultrawide Redmi 9
Hasil Kamera Ultrawide Redmi 9 | Source: youtube/techwithusama

Fitur Menarik Lainnya

Untuk menambah keamanan dan privasi, ponsel ini sudah dilengkapi sensor sidik jari yang terletak di bagian belakang. Kemudian ponsel ini juga dilengkapi sensor face unlock yang cukup responsif.

Kemudian dengan dibekali layar yang lega dengan resolusi FHD+, Redmi 9 sudah mengantongi sertifikat Widevine L1 yang memungkinkan kamu streaming dengan kualitas gambar HD di berbagai platform streaming seperti Netflix, Prime Video, atau Youtube.

Kemudian salah satu daya tarik Redmi 9 juga terdapat pada kapasitas baterainya yang jumbo di 5020 mAh. Kamu tidak akan khawatir akan HP low-batt ketika berada di luar karena HP ini bisa menemani kamu seharian.

Xiaomi sendiri mengklaim bahwa HP ini mampu bertahan selama 185 jam untuk mendengarkan musik, dan bisa bertahan selama 31 jam saat digunakan untuk menelpon.

Pengisian daya Redmi 9 sudah didukung teknologi fast charging. Dengan memanfaatkan daya 18W, kamu bisa mengisi daya baterai ponsel ini lebih cepat ketimbang menggunakan adaptor standar.

Baca juga: Reveiw Jujur, Spesifikasi dan Harga Redmi Note 9

Kekurangan Redmi 9

Namanya juga HP budget, pasti tak lepas dari beberapa kekurangan ya Jagoans. Berikut beberapa kekurangan Redmi 9 yang bisa kamu jadikan bahan pertimbangan sebelum beli Redmi 9 di Jagofon.

Absen NFC

Image Source: Android Authority

Tanpa adanya fitur NFC, kamu akan sedikit kesulitan dalam melakukan transaksi non-tunai. Pasalnya fitur ini cukup berguna untuk cek dan isi saldo dompet elektronik yang biasanya dipakai di kota-kota besar.

Namun, jika kamu jarang menggunakan fitur NFC, tentu hal ini tidak akan menjadi masalah yang besar buat kamu.

Sebenarnya Redmi 9 memiliki fitur NFC, namun untuk pasar Indonesia fitur ini dipangkas. Mungkin hal ini dilakukan untuk menekan biaya produksi juga, sehingga wajar saja jika HP kelas 1 jutaan tidak memiliki fitur ini.

Minus Night Mode Camera

Image Source: Gadgetren

Minusnya mode malam alias night mode membuat kamu terbatas untuk mengexplorasi kebutuhan fotografi kamu. Pasalnya ketika kamera tidak mendapatkan cahaya yang cukup, pengaruh terhadap kualitasnya juga akan sangat besar.

Gambar yang dihasilkan saat keadaan minim cahaya sangat jomplang dibandingkan dengan saat suasana cerah. Kamu bisa melihat contoh hasilnya dari gambar berikut.

Hasil Kamera Utama Redmi 9 Saat Malam Hari | Source: youtube/techwithusama
Hasil Kamera Utama Redmi 9 Saat Malam Hari | Source: youtube/techwithusama

Cek Redmi 9 di Jagofon!

Memiliki spesifikasi layar yang luas dengan chipset yang mumpuni dan kapasitas baterai yang mumpuni merupakan kelebihan yang patut dijadikan perhatian lebih mengingat harga Redmi 9 yang berada di harga 1 jutaan di Jagofon.

Bisa dikatakan Redmi 9 adalah paket lengkap untuk kelas HP budget. Kamu bisa cek HP ini di Jagofon jika kamu sudah memutuskan untuk beli Redmi 9.

Sedikit informasi tambahan, Jagofon bukan toko, melainkan marketplace HP bekas Indonesia yang memberikan pengalaman baru bagimu dalam membeli HP impian yang berkualitas. Jangan khawatir, semua produk Jagofon sudah lolos tes 90+ titik fungsi dan terjamin berkualitas.

Kapan lagi kamu beli HP bekas bergaransi? Cuma Jagofon lah! Ada garansi 7 hari uang kembali, 30 hari gratis garansi mesin, dan 6 bulan garansi mesin dengan tambahan biaya. Beli HP bekas Jagofon nggak bikin repot, kita siap antar HP impianmu sampai depan rumah. Eits, tapi kalau mau ketemu kita juga bisa kok, ada metode COD khusus wilayah Jakarta dan Self-Pickup ke kantor Jagofon!