Mudah! Ikuti Tips HP Android Tidak Lemot Ini!

Sebagai pengguna HP Android pasti lama-kelamaan akan mengalami penurunan performa alias lemot. Hal ini pasti akan mengganggu produktifitas kamu yang sehari-harinya menggunakan HP Android.

Faktor penyebab lemotnya HP Android sebenarnya ada banyak. Selain umur ponsel yang sudah usang, faktor pemakaian pengguna juga bisa membuat ponsel terasa lemot.

Oleh karena itu, berikut beberapa tips agar HP Android kamu tidak lemot.

Update OS Android

Image Source: Tech Advisor

Salah satu faktor yang mengakibatkan HP lemot kemungkinannya adalah tidak pernah melakukan update OS atau betah memakai OS jadul. Hal ini berakibat menurunnya performa atau respon aplikasi karena sebagian aplikasi tidak didukung atau mengikuti sistem OS terbaru.

Untuk mendapatkan update atau pembaruan OS, kamu harus sering mengecek nya di pengaturan bagian software update. Atau kamu juga bisa mengaktifkan pembaruan otomatis agar kamu tidak ketinggalan jadwal pembaruan yang disediakan oleh brand bawaan HP kamu.

Jika kamu ingin membeli HP bekas berkualitas yang OS nya masih bisa di-update, kamu bisa cek katalog Jagofon! Karena di Jagofon kamu dijamin akan mendapatkan 100% HP original dan memilki garansi.

Bersihkan Ruang Penyimpanan

Image Source: Eraspace

Salah satu hal yang membuat HP Android kamu lemot adalah penuhnya ruang penyimpanan. Buakan hanya lemot, jika ruang penyimpanan kamu penuh terkadang beberapa aplikasi akan berhenti atau force close.

Salah satu sumbangsih yang menyebabkan penuhnya ruang penyimpanan adalah gambar atau video yang ada di whatsapp. Terkadang kamu secara tidak sadar menyimpan file gambar atau video yang berasal dari whatsapp ke dalam penyimpanan kamu.

Adapun cara menghapus file yang berasal dari whatsapp, jika kamu pengguna HP Samsung, adalah dengan membuka Gallery, kemudian pilih album "WhatsApp images" atau "WhatsApp videos", lalu kamu tinggal pilih beberapa foto atau video yang ingin kamu hapus. Kemudian kamu tinggal pilih "delete" kemudian pilih "Move to trash".

Nah setelah kamu memindahkan file foto dan video tersebut ke dalam "trash" kamu harus menghapus file tersebut secara permanen di folder "trash".

Baca juga: Simak! Cara HP Android Agar Tetap Punya Performa Mulus

Hapus Cache pada Aplikasi

Image Source: Medcom.id

Jagoans pasti sangat paham dengan yang namanya cache. Ya, cache adalah sebuah data temporal yang terkumpul saat kamu melakukan aktifitas pada sebuah aplikasi. Hal ini ditujukan untuk memudahkan respon aplikasi ketika kamu membukanya kembali.

Pasalnya, semakin lama dan semakin sering kamu membuka aplikasi, cache yang dihasilkan akan semakin besar datanya. Nah hal ini bisa memicu besarnya juga kapasitas penyimpanan yang digunakan sehingga secara tidak sadar penyimpanan akan penuh.

Untuk menghilangkan cache caranya sangat simple, jika kamu pengguna Samsung kamu hanya perlu pergi ke setting, lalu pilih apps, kemudian ketuk storage, lalu di bagian bawah kanan ada tulisan clear cache.

Jika kamu ingin cara yang lebih simple, kamu bisa mencari aplikasi tambahan yang bisa membersihkan semua cache aplikasi dalam satu kali klik.

Jika kamu sedang mencari HP Android, kamu bisa cek katalog Jagofon ya Jagoans. Dijamin kamu ga bakal nyesel beli HP Android di Jagofon karena semua produk telah teruji di 90+ titik dan pastinya 100% berfungsi, kamu juga akan mendapat laporan tesnya loh!

Reset Pengaturan HP Android

Image Source: TheCustomDroid

Cara ampuh selanjutnya untuk membuat HP kamu tidak lemot adalah dengan cara reset pengaturan HP. Namun cara ini bak pisau bermata dua. HP kamu akan terasa baru namun semua data yang ada dalam penyimpanan akan hilang.

Jika kamu ingin memakai fitur ini, alangkah baiknya kamu back-up dulu data-data penting kamu seperti kontak, foto pribadi, dan dokumen yang ada di dalam penyimpanan internal kedalam penyimpanan external.

Adapun cara reset factory pada HP Android bermacam-macam langkahnya. Bagi pengguna Samsung, caranya dengan pergi ke "Setting", lalu pilih "General management", kemudian pilih "Reset", lalu pilih "Factory data reset". Nah setelah itu HP kamu akan fresh seperti baru.

Tutup Aplikasi yang Berjalan

Image Source: TN Shorts

Secara tidak disadari, pada HP Android ada beberapa aplikasi yang berjalan di belakang layar. Hal ini dapat memicu terbaginya proses komputasi data dan menyebabkan performa prosesor terbagi-bagi sehingga dapat menyebabkan lemotnya HP Android kamu.

Untuk melihat aplikasi yang berjalan di balik layar dan menghentikan prosesnya, bagi pengguna HP Samsung sangat mudah caranya. Kamu hanya oerlu masuk ke menu "Recent apps" atau menekan tanda tiga garis di sebelah kiri, kemudian kamu akan menemukan tulisan sebuah angka diikuti kata "active in background" contoh "2 active in bcakground".

Setelah itu kamu cukup mengetuk tulisannya, kemudian akan ada kumpulan aplikasi yang berjalan di balik layar, lalu ketuk "stop" di bagian kanan aplikasi, dan kamu berhasil menghentikan aplikasi yang berjalan di belakang layar.

Berbicara tentang aktivitas di belakang layar, saatnya kamu beraksi di depan layar dengan bantu lingkungan mengurangi limbah elektronik dengan memakai HP bekas. Hal yang berdampak baik pada lingkungan ini menjadi salah satu tujuan Jagofon dalam memasarkan HP bekas. Selain membantu kamu untuk mewujudkan HP impian kamu, kamu juga berperan aktif menciptakan lingkungan jadi lebih baik.

Hapus Aplikasi yang Tidak Dipakai

Image Source: Merdeka.com

Menumpuknya aplikasi yang kamu install berakibat menumpuknya juga file yang ada di dalam penyimpanan. Untuk membuat penyimpanan luas, kamu harus menghapus beberapa aplikasi yang jarang kamu pakai.

Adapun caranya sangat gampang, cukup tekan aplikasi sedikit lama lamu akan muncul beberapa pilihan termasuk pilihan uninstall. Ketuk pilihan ini kemudia aplikasi akan hilang dan penyimpanan akan semakin luas.

Baca juga: 7 Game Offline Seru di HP Android Kamu!

Matikan Mode Animasi HP Android

Image Source: Eraspace

Untuk mencegah HP Android kamu tidak lemot, kamu bisa mematikan animasi HP kamu. Namun caranya sedikit panjang. Pasalnya kamu hrus mengeluarkan menu "Developer options" yang secara default tidak dikeluarkan.

Jika kamu belum mengeluarkan "Developer options", begini caranya. Pergi ke Settings, kemudian pilih menu "About phone", kemudian pilih "Software information" lalu ketuk "Build Number" selama beberapa kali sampai ada pemberitahuan "Developer options" sudah diaktifkan.

Nah, setelah aktif, kamu harus masuk ke dalam developer options, lalu kamu cari bagian drawing, di sana kamu akan menemukan pilihan window animation scale, transition animation scale, dan animator duration scale. Yang harus kamu lakukan adalah mengubah skalanya menjadi 0,5x atau off sekalian.

Kesimpulan

Salah satu faktor yang mempengaruhi respon aplikasi adalah seberapa besarnya sisa kapasitas penyimpanan kamu. Sementara untuk tetap menjaga performa HP Android kamu prima, kamu harus setidaknya menyisaksn sekitar 10-20% penyimpanan kamu.

Buat yang belum tahu, Jagofon adalah marketplace pertama Indonesia yang menyediakan HP bekas. Jagofon adalah marketplace pertama Indonesia yang menyediakan HP bekas. Setiap produk sudah melalui serangkaian tes di 90+ titik fungsi HP yang membuat HP-nya 100% berfungsi seperti HP baru.

Jangan khawatir, semua produk Jagofon bergaransi mesin 1-6 bulan loh! Hati-hati jika diluar sana ada HP yang lebih murah, bisa jadi refurbished loh! Kalau di Jagofon semua part-nya belum pernah diganti dan 100% original.