Tes Kelayakan Oppo Reno 6 di Maret 2024
Apakah Oppo Reno 6 masih layak untuk dipakai di tahun 2024? Pasti banyak Jagoans yang mempertanyakan ponsel besutan OPPO yang dirilis pada tahun 2021 ini.
Pasalnya Oppo Reno 6 memiliki jeroan yang cukup mumpuni di kelas harganya. Memiliki chipset yang bisa diandalkan dan fitur kamera yang mampu menghasilkan gambar yang detail, tak ayal ponsel ini banyak fans nya dan pasti masih banyak yang betah menggunakan ponsel ini.
Namun, apakah setelah 3 tahun Oppo Reno6 masih layak untuk kamu beli? Apakah performanya masih bisa mengangkat aplikasi yang cukup berat? Apakah kameranya juga mengalami penurunan kualitas? Oleh karena itu, yuk kita tes kelayakan Oppo Reno 6 di Maret 2024 ini.
Baca juga: Lebih Bagus Produk Oppo Atau Produk Samsung? Cek Disini!
Performa
Oppo Reno 6 yang dibekali chipset Snapdragon 720G sudah terbukti ketangguhannya dalam menjalankan game menengah seperti MLBB dan PUBG Mobile dengan lancar.
Sementara itu, konfigurasi SoC keluaran Qualcomm ini memiliki CPU octa-core dengan komposisi 2 core performa Kryo 465 Gold (2.3 GHz) dan 6 core hemat daya Kryo 465 Silver (1.8 GHz). Kemudian untuk menggenjot kemampuan render grafisnya, ponsel ini dibekali GPU Adreno 618.
Demi mendukung performa multitaskingnya, ponsel ini menyediakan memori yang besar di 8 GB RAM yang bisa ditambah vRAM sebesar 5 GB. Kemudian untuk memori internalnya, Oppo Reno 6 disuguhkan penyimpanan yang cukup besar di 128 GB. Dengan memori yang besar, kamu bisa dengan mulus menggunakan HP ini untuk membuka aplikasi apa saja.
Meskipun sudah terpaut 3 tahun sejak kemunculannya, ponsel ini mampu menjalankan game kelas menengah dengan lancar tanpa hambatan. Kamu juga bisa memainkan game berat seperti Genshin Impact menggunakan HP ini, namun kamu harus mengatur grafisnya ke dalam settingan rendah.
Ada beberapa faktor pendukung HP ini masih enak untuk dijadikan HP gaming. Salah satunya adalah sistem multi pendingin yang merupakan sebuah inovasi yang diterapkan ke dalam Oppo Reno 6. Sistem yang membantu HP kamu tetap adem ini menggunakan metode tertentu yang mampu mengalirkan panas berlebih yang dihasilkan HP saat melakukan proses yang berat.
Nah, jika kamu memutuskan untuk beli Oppo Reno 6 di Jagofon, kamu masih bisa mengandalkannya di tahun 2024. Oppo Reno6 masih memiliki performa yang cukup untuk memuaskan kebutuhan hiburan dan produktivitas kamu.
Kamera
Sektor kamera adalah komponen andalan yang mengangkat harga jual Oppo Reno6. Dibekali 4 kamera belakang dan 1 kamera depan yang mumpuni, serta beberapa fitur andal, Oppo Reno 6 siap memproduksi gambar dengan kualitas setara dengan hasil kamera profesional.
Adapun konfigurasinya, kamera utama Oppo Reno 6 dibekali dengan lensa 64 MP (f/1.7) PDAF, selain itu ada kamera ultrawide 8 MP (f/2.2) dengan kemampuan memotret sampai dengan sudut 119˚, lalu ada kamera dengan lensa macro dan sensor depth masing-masing memiliki resolusi 2 MP (f/2.4). Di sisi lain, kamera depan Oppo Reno 6 dibekali lensa beresolusi sebesar 44 MP (f/2.4).
Untuk perekaman videonya, kamera belakang ponsel ini mampu merekam video dengan kualitas dari 1080p di 30/60/120fps sampai dengan 4K di 30fps. Sementara itu untuk kamera depannya mampu membuat video dengan kualitas 1080p di 30/120fps dan dilengkapi fitur gyro-EIS.
Tak hanya memiliki konfigurasi yang baik, kamera Oppo Reno 6 dilengkapi dengan beberapa fitur untuk mengeksplor kreativitas kamu. Salah satu fitur andalannya adalah Dual View Video yang mampu mengaktifkan kedua kamera sehingga kamu bisa menampilkan apa yang kamu rekam, berbarengan dengan menampilkan wajah kamu secara bersamaan.
Kemudian kamu bisa memanfaatkan fitur Bokeh Flare Video Portrait yang mampu menyuguhkan kemampuan layar ala cinematic yang membuat latar menjadi blur, sehingga semua perhatian akan terfokus kepada objek yang ada di depan.
Satu lagi fitur kamera yang berguna adalah AI Highlight Video, yang mampu menambah exposure perekaman video saat malam atau dalam keadaan minim cahaya. Fitur ini membuat video yang kamu rekam bisa lebih jelas saat malam hari.
Nah, untuk jelasnya, yuk kita lihat beberapa contoh jepretan dari kamera Oppo Reno6 berikut.
Dari hasil kameranya, Oppo Reno 6 masih bisa kamu andalkan untuk kebutuhan fotografi sehari-hari. Dengan menyuguhkan detail yang lumayan bagus dan dynamic range yang cukup tinggi, ponsel ini menyuguhkan kualitas gambar yang top.
Selain itu, pada saat mengambil gambar dalam keadaan backlight, kamera ini masih mampu menghasilkan detail yang lumayan baik.
Nah, sedikit catatan buat Jagoans nih, ada case dimana saat melakukan pembaruan piranti lunak dan sistem operasi ke yang lebih baru, hasil kamera mengalami penurunan. Hal ini dirasa baru-baru ini di tahun 2024. Hampir semua pengguna Oppo Reno 6 mengeluhkan hal yang sama.
Jadi disarankan buat kamu untuk menahan pembaruan sistem operasi sebelum mendapat konfirmasi atau update resmi terbaru terkait penurunan kualitas gambar sesaat setelah dilakukan pembaruan sistem operasi.
Baterai
Kapasitas baterai Oppo Reno 6 berada pada 4.310 mAh. Kapasitas yang dirasa cukup untuk menemani kamu seharian ini juga mendapat ulasan positif dari beberapa pengulas ternama di Indonesia.
Menurut Jagat Review, kapasitas baterai Oppo Reno6 tergolong awet, terbukti saat dilakukan tes ketahanan baterai, ponsel ini mampu memutar video offline dengan kualitas 1080p selama 21 jam 15 menit tanpa henti.
Kemudian untuk menunjang pengisian dayanya, ponsel ini sudah didukung pengisian daya cepat 50W. OPPO mengklaim bahwa hanya dalam mengisi daya selama 5 menit, ponsel ini mampu memutar video selama 3 jam. Sementara itu untuk mengisi daya dari 0 sampai 100%, ponsel ini hanya membutuhkan waktu selama 48 menit saja.
Dengan daya tahan baterai yang bisa diandalkan dan pengisian daya cepat yang memiliki kemampuan yang bagus, Oppo Reno 6 masih bisa bersaing dengan HP lain di kelas yang sama. Namun karena pemakaiannya sudah sampai 3 tahun lamanya, kamu harus jaga-jaga jika baterainya sudah mengalami penurunan kualitas.
Konektivitas
Oppo Reno 6 dilengkapi oleh beberapa konektivitas yang cukup lengkap. Salah satu konektivitas yang berguna adalah hadirnya fitur NFC pada ponsel ini. Walaupun kegunaannya terasa segmented untuk mereka yang tinggal di kota besar seperti Jakarta, namun dengan adanya fitur ini kan menjadi tambahan yang menarik buat kamu.
Kemudian ponsel ini juga masih dilengkapi oleh jack audio 3,5 mm yang sangat berguna untuk para pecinta wired earphone atau wired headphone. Pasalnya HP keluaran baru tidak menyuguhkan fitur ini sehingga menyusahkan bagi mereka yang memiliki wired earphone.
Baca juga: Pertimbangan Sebelum Membeli Oppo Reno 6, Apa Saja Kekuranganya?
Cek Oppo Reno 6 di Jagofon!
Secara umum, Oppo Reno 6 masih layak kamu beli di tahun 2024. Mengandalkan performa, kamera, dan daya tahan baterainya yang mumpuni, ponsel ini akan bertahan walau sampai beberapa tahun kemudian.
Nah, jika kamu sudah yakin mau beli Oppo Reno6 di Jagofon, kamu langsung bisa kunjungi websitenya ya. Mumpung harga Oppo Reno6 sekarang hanya 2 jutaan, langsung saja disikat ya Jagoans!
Namun, menurut laporan yang ada di beberapa komunitas tentang penurunan kualitas kamera dan crash pada saat menjalankan beberapa aplikasi setelah sesaat dilakukan update OS, menjadi catatan penting buat para Jagoans untuk menahan keinginan update sistem operasinya. Alangkah baiknya kamu menunggu update-an lainnya supaya issue ini bisa diselesaikan oleh pihak OPPO terlebih dahulu.
Buat kamu yang belum tahu, Jagofon bukan toko, melainkan marketplace HP bekas Indonesia yang memberikan pengalaman baru bagimu dalam membeli HP impian yang berkualitas. Semua HP bekas di Jagofon lolos uji kelayakan sehingga yang sampai di tanganmu adalah HP dengan kualitas terbaik.
Kapan lagi kamu beli HP bekas bergaransi? Cuma Jagofon lah! Ada garansi 7 hari uang kembali, 30 hari gratis garansi mesin, dan 6 bulan garansi mesin dengan tambahan biaya. Jadi pembeli yang pintar! Kamu bisa dapatkan HP bekas yang kualitasnya setara dengan HP baru, namun harganya lebih terjangkau!